Halte Akhir Bus TMP Koridor 1 Tak Sampai Gading Tutuka Buntut Dicegat Oknum Sopir Angkot, Berlaku Sementara

- 23 April 2022, 16:15 WIB
Bus Trans Metro Pasundan.
Bus Trans Metro Pasundan. /Tommy Riyadi/prfmnews

PRFMNEWS - Titik pemberhentian terakhir Bus Trans Metro Pasundan (TMP) Bandung Raya Koridor 1 rute Soreang – Leuwipanjang dipangkas tak sampai Halte Gading Tutuka (Geo Dipa Energi) melainkan berakhir di Halte Hotel Soreang.

Perubahan atau pemangkasan halte akhir Bus Trans Metro Pasundan Koridor 1 hanya sampai Halte Hotel Soreang berlaku sementara. Hal ini karena Bus TMP tersebut sempat dicegat oknum sopir angkot.

Peristiwa Bus Trans Metro Pasundan Koridor 1 dicegat oknum sopir angkot di wilayah Soreang terjadi pada Jumat, 22 April 2022 kemarin.

Baca Juga: WASPADA! Tilang Elektronik Tetap Berlaku di Jalan Tol Selama Mudik 2022

Akibatnya, mulai hari ini Sabtu 23 April 2022, Bus TMP rute Soreang – Leuwipanjang itu hanya melayani penumpang untuk naik/turun di titik akhir berhenti, yakni Exit Tol Soroja atau Halte Hotel Soreang.

Menurut pengakuan netizen pemilik akun Twitter @/satrioikhwan kepada PRFMNews, aksi pencegatan Bus TMP Koridor 1 dilakukan oleh oknum sopir angkot Soreang – Leuwipanjang.

“Pagi segar lalin lenggang di sekitar Hotel Soreang, bus tidak sampai Gading Tutuka karena sebelumnya ada ‘drama’ dengan angkot Soreang – Leuwipanjang via Kopo,” tulisnya.

Ada pula netizen PRFM lain melaporkan, banyak penumpang terlantar di Halte Pasar Ikan dan RSUD Soreang karena tidak tahu bahwa Bus TMP tersebut hanya sampai Halte Hotel Soreang.

Baca Juga: Jadwal dan Daftar Mobil Angkutan Barang Dilarang Melintas di Tol dan Non Tol Saat Mudik Balik Lebaran 2022

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x