Berbincang dengan Penjual Uang Palsu, Bayar Rp200 Ribu Bisa Dapat Rp1 Juta

- 7 Agustus 2021, 17:59 WIB
Ilustrasi uang palsu yang beredar di Bandung
Ilustrasi uang palsu yang beredar di Bandung /Dok PRFMNEWS.

PRFMNEWS - Belum lama ini Redaksi PRFM menerima laporan warga bahwa uang palsu sempat beredar di kawasan Punclut, Bandung, Jawa Barat, belum lama ini.

Salah satu pemilik rumah makan di Punclut baru sadar menerima uang palsu ketika mencatat keuangan jelang tutup warung.

Menurut pelapor, uang palsu yang diterima sangat persis dengan uang asli. Sehingga risiko terkecoh sangat tinggi.

Berdasarkan kasus ini, Redaksi PRFM mencari penjual uang palsu. Hasilnya mencenangkan, dari penelusuran via Google saja ada puluhan penjual uang palsu melalui online shop.

Baca Juga: Pj Bupati Bekasi Ungkap Penyebab NIK Warga Indonesia Dipakai oleh Warga Negara Asing

Redaksi PRFM kemudian berhasil berbincang dengan salah satu penjual uang palsu.

Melalui aplikasi media sosial MiChat, penjual uang palsu itu menawarkan harga murah.

Penjual itu menawarkan Rp1 juta uang palsu dapat ditebus dengan harga Rp200 ribu uang asli. Harga tersebut tentu menarik bagi mereka yang ingin mengedarkan uang palsu.

Penjual uang palsu yang berhasil diajak berbicara oleh Redaksi PRFM ini memakai nama 'Gudang Upal' pada fitur profile.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x