Gedung Wyata Guna Bandung Akan Dijadikan Tempat Isolasi Pasien Covid-19

- 6 Juli 2021, 15:24 WIB
Gedung Wyata Guna Bandung yang terletak di Jalan Padjadjaran Kota Bandung akan difungsikan sebagai tempat isolasi pasien Covid-19.
Gedung Wyata Guna Bandung yang terletak di Jalan Padjadjaran Kota Bandung akan difungsikan sebagai tempat isolasi pasien Covid-19. /Tommy Riyadi / PRFM

PRFMNEWS - Gedung Wyata Guna Bandung yang terletak di Jalan Padjadjaran Kota Bandung akan difungsikan sebagai tempat isolasi pasien Covid-19.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Ema Sumarna mengatakan, Gedung Wyata Guna ini sangat representatif bila digunakan sebagai tempat isolasi pasien Covid-19.

"Ini ternyata aset milik Kementerian Sosial yang dikenal sebagai Wyata Guna sangat representatif untuk isoman dan itu memang pernah dimanfaatkan oleh masyarakat dan sampai saat ini pun kebijakannya tidak berubah," kata Ema saat ditemui wartawan, Selasa 6 Juli 2021.

Baca Juga: Tidak Banyak Diketahui Semua Orang ! Luhut Ungkap Sisi Negatif Presiden Jokowi, Begini Katanya

Ema menjelaskan, Gedung Wyata Guna ini bisa dimaksimalkan olehh warga di Kecamatan Cicendo, jika terkonfirmasi positif Covid-19. Terlebih lagi gedung ini memiliki sarana penunjang untuk olahraga dan berjemur.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Terus Melonjak, Jokowi Pastikan Asrama Haji Pondok Gede Siap Jadi Tempat Isolasi

"Kalau ada warga masyarakat di Kecamatan Cicendo yang terkonfirmasi positif dan itu OTG atau maksimum ringan boleh bisa dimanfaatkan dan tempatnya sangat tepat karena disini tidak ada akses atau ruang kesempatan untuk berinteraksi dengan masyarakat umum. Kedua open spacenya luar biasa mau moyan dan lain sebagainya mau olahraga disini gak ada masalah," tambah Ema.

Baca Juga: Petugas Gabungan Temukan Salon dan Toko yang Langgar Aturan PPKM Darurat di Kota Bandung

Namun demikian, lanjut Ema kini yang menjadi persoalan adalah bagaimana meyakinkan warga yang terkonfirmasi positif untuk isolasi mandiri di Gedung Wyata Guna.

Baca Juga: Gratis ! Ini Daftar Stasiun Kereta Api yang Buka Layanan Vaksin Covid-19

"Memang persoalannya adalah harus menguatkan mental masyarakat karena kalau sendiri memang keueung. Karena ini sendirian tempat di belakang kalau ada dua tiga orang ini aman," tuturnya.

Baca Juga: INFO TERBARU ! Ini Daftar Exit Tol Jasa Marga yang Jadi Titik Penyekatan Kendaraan Selama PPKM Darurat

Dengan adanya Gedung Wyata Guna ini sebagai tempat isolasi pasien Covid-19, Ema berharap tingkat keterisian Rumah Sakit di Kota Bandung bisa turun terutama khusus penanganan Covid-19.

"Yang begini-begini harus maksimal di Kota Bandung. Semua orientasi ke faskes rumah sakit berat. Rumah sakit itu nanti kita tentukan hanya melayani yang menengah ke berat untuk ringan bisa dilaksanakan isoman. Ada yang disiapkan Pemkot Bandung yang tiga hotel itu walaupun yang dua sudah 100 persen dan yang satu baru 60-70 persen. Yang begini-begini yang harusnya tersebar di seluruh wilayah Kota," pungkasnya.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x