10 Kecamatan dengan Kasus Aktif Corona Terbanyak di Kota Bandung per 31 Januari 2021

- 1 Februari 2021, 07:49 WIB
 Positif Corona Capai 7.000 Lebih, Berikut 10 Kecamatan dengan Kasus Aktif Terbanyak di Kota Bandung
Positif Corona Capai 7.000 Lebih, Berikut 10 Kecamatan dengan Kasus Aktif Terbanyak di Kota Bandung /Dok PRFM.

PRFMNEWS - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kota Bandung kembali melaporkan update terkini peta sebaran kasus aktif corona per kecamatan.

Jika melihat peta sebaran yang diupdate laman Pusicov pada Minggu 31 Januari 2021, Antapani menjadi kecamatan dengan kasus aktif terbanyak di Kota Bandung dengan jumlah 146 kasus.

Di bawahnya, ada Coblong dengan 112 kasus aktif, Buahbatu 109, Bandung Kidul 88, dan Lengkong dengan 86 kasus melengkapi lima kecamatan dengan kasus aktif terbanyak di Kota Bandung.

Baca Juga: Gawat! BLT Subsidi Gaji Tidak Masuk APBN 2021, Ini Penjelasan Menaker

Baca Juga: Update 31 Januari: Positif Corona di Kota Bandung Bertambah 153, Total Capai 9.228 Kasus

 


Pada Minggu 31 Januari, positif corona di Kota Bandung bertambah sebanyak 153 kasus.

Sehingga sampai saat ini total positif atau konfirmasi Covid-19 di Kota Bandung mencapai 9.228 kasus.

Dari angka tersebut, 1.526 di antaranya berstatus aktif atau dalam perawatan maupun isolasi, 7.515 pasien dinyatakan sembuh, sementara 187 lainnya meninggal dunia.

Dalam data yang diupdate kemarin, kasus positif aktif berkurang sebanyak 96, pasien sembuh bertambah 249, sementara tidak ada penambahan kasus kematian.

Adapun kasus suspek Covid-19 di Kota bandung hingga saat ini mencapai 15.106, dengan rincian 1.466 suspek dipantau, dan 13.640 discarded.

Sedangkan, kontak erat di Kota Bandung sampai saat ini mencapai 19.435.

Dari angka tersebut, 742 di antaranya berstatus kontak erat dipantau, sedangkan 18.693 lainnya berstatus discarded.

Baca Juga: Setelah Akun Twitternya Diretas, Ketum KNPI Pelapor Abu Janda Diteror, Haris: Semoga Allah Lindungi Saya

Baca Juga: Jadwal, Syarat, dan Biaya SIM Keliling Kota Bandung Hari Ini Senin 1 Februari 2021

Berikut 10 kecamatan dengan kasus aktif terbanyak di Kota Bandung per Minggu 31 Januari 2021.

1. Antapani 146 positif aktif
2. Coblong 112 positif aktif
3. Buahbatu 109 positif aktif
4. Bandung Kidul 88 positif aktif
5. Lengkong 86 positif aktif
6. Batununggal 85 positif aktif
7. Rancasari 78 positif aktif
8. Arcamanik 72 positif aktif
9. Regol 62 positif aktif
10. Mandalajati 61 positif aktif.***

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Pusicov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x