Cegah Kerumunan, Penutupan Jalan Dipatiukur Bandung Akan Diperluas Saat Malam Tahun Baru

- 30 Desember 2020, 10:50 WIB
Wakil Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandung yang juga Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana saat memimpin penutupan jalan Dipatiukur sebagai bagian dari pemberlakukan PSBB Proporsional di Kota Bandung, Kamis 4 Desember 2020.
Wakil Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandung yang juga Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana saat memimpin penutupan jalan Dipatiukur sebagai bagian dari pemberlakukan PSBB Proporsional di Kota Bandung, Kamis 4 Desember 2020. /Dok. Humas Pemkot Bandung

 

PRFMNEWS - Beberapa jalan di pusat Kota Bandung akan ditutup pada malam tahun baru, tepatnya Kamis 31 Desember 2020 mulai pukul 18.00 WIB.

Salah satunya adalah penutupan Jalan Ir H Djuanda (Dago) dan Dipatiukur, Kota Bandung.

Kapolsek Coblong, Kompol Hendra Virmanto mengatakan, untuk Jalan Dipatiukur pihaknya akan memperluas penutupan yaitu dari simpang Dago hingga ke pertigaan Jalan Singa Perbangsa (Rabbani).

Baca Juga: Duh! Polresta Bandung Kekurangan Personel, Kapolresta: Kita Masih Kekurangan 849 Personel

Baca Juga: Penutupan Jalan dan Cek Poin di Kota Bandung saat Malam Tahun Baru, Ini Lokasi dan Jadwalnya

Sedangkan untuk Jalan Dago seperti biasa akan ditutup dari Taman Cikapayang hingga ke simpang Dago.

"Kemudian juga Dipatiukur yang seyogyanya ditutup di depan Unpad, kita majukan dari Simpang Dago ke Rabbani," ujar Hendra saat on air di Radio 107,5 PRFM News Channel, Rabu 30 Desember 2020.

Tak hanya Dago dan Dipatiukur saja, Jalan Sumur Bandung yang menjadi sayap Jalan Dago juga akan ditutup pada malam tahun baru.

Baca Juga: Cek Poin Diaktifkan Kembali Mulai Besok, Ini Warga yang Masih Boleh Masuk Kota Bandung

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x