Siap-siap Monas Dibuka Kembali oleh Pemprov DKI Jakarta untuk Warga dan Wisatawan

16 Juni 2022, 10:45 WIB
Wisata Monas dikabarkan akan segera dibuka kembali sejak pertama pandemi Covid-19 menyerbu Indonesia. /ANTARA FOTO/Galih Pradipta.

PRFMNEWS - Menjadi salah satu destinasi wisata bersejarah di DKI Jakarta, Monumen Nasional (Monas) termasuk yang terdampak pandemi Covid-19.

Seperti tempat wisata lainnya, Monas tak luput dari kebijakan penutupan oleh Pemprov DKI Jakarta untuk menghindari penyebaran virus corona.

Tutup hampir dua tahun dan adanya renovasi, kini Monas sudah siap untuk dibuka kembali oleh Pemprov DKI Jakarta untuk warga dan wisatawan.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Wagub DKI Jakarta Riza Patria mengenai rencana pembukaan kembali Monas dalam waktu dekat.

Baca Juga: Kapan Kemarau di Bandung? ini Jawaban BMKG

"Monas ini segera akan kami buka dalam waktu dekat ini. Ya dalam minggu ini dibuka," ucap Riza Patria, dikutip prfmnews dari ANTARA Kamis, 16 Juni 2022.

Rencana pembukaan kembali Monas oleh Pemprov DKI bagi warga dan wisatawan disambut dan didukung Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno.

Sandiaga Uno yang juga mantan Wagub DKI Jakarta ini menilai dibukanya kembali Monas bisa memberikan dampak positif bagi ekonomi dan wisata kreatif.

Baca Juga: Persikab Bandung Agendakan untuk Gelar Uji Tanding Lawan Persib Bandung

Hal itu tak lepas karena Monas sudah menjadi tujuan wisata, tak hanya wisatawan domestik melainkan juga dari mancanegara.

Selain itu juga mulai banyaknya acara tingkat internasional yang diselenggarakan di DKI Jakarta seperti Formula E minggu lalu dan Pekan Raya Jakarta (PRJ) yang sedang berjalan.

"Karena kita punya event-event internasional dan nasional, banyak dari mereka yang tertarik datang ke Jakarta dan Monas ini akan menjadi daya tarik utama. Banyak kegiatan-kegiatan juga yang mau menggunakan Monas sebagai backdrop dari kegiatan tersebut," ucap Sandiaga Uno.

Baca Juga: Ada Benjolan di Payudara Bisa Jadi Kanker Ataupun Non Kanker, Perhatikan Ciri-Ciri yang Disebutkan dr. Ema ini

Monas memang bukan sekedar tempat wisata, tapi juga menjadi sebuah sejarah bangsa Indonesia.

Tempat wisata yang tak jauh dari Masjid Istiqlal ini dibangun pada era Presiden Bung Karno.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler