Desainer Mills Angkat Bicara Soal Logo Garuda Karyanya Didaftarkan Hak Paten Atas Nama PSSI

- 20 Juni 2024, 08:00 WIB
Jersey Timnas Indonesia dari Mills.
Jersey Timnas Indonesia dari Mills. /Mills.

PRFMNEWS - Baru-baru ini sedang ramai di media sosial mengenai pendaftaran hak paten logo garuda pada jersey Timnas Indonesia. Hal ini dibicarakan karena ada perbedaan pendaftar hak paten atas logo garuda pada jersey buatan Mills dan juga pada jersey buatan Erspo.

Logo garuda pada jersey Timnas buatan Mills disebutkan didaftarkan hak patennya atas nama PSSI. Sementara logo garuda pada jersey Timnas buatan Erspo didaftarkan secara personal oleh pemilil Erspo, Muhammad Saddad.

Terkait hal ini, Desainer logo Garuda pada jersey Timnas Indonesia buatan Mills Fajarrusalem Ramadhan angkat bicara.

Baca Juga: Jadwal Drawing dan Pertandingan Indonesia di Putaran 3 Piala Dunia 2026 Zona Asia

Pria yang menjabat sebagai Head Apparel Designer Mills ini memberikan tanggapan pada cuitan di twitternya.

Kata dia, logo Garuda pada jersey Timnas Indonesia buatan Mills murni hasil kreativitas dan riset serta development pihaknya.

Bahkan dia mengaku ikhlas dan merasa bangga atas karyanya diberikan untuk negara dan federasi.

Baca Juga: Jalan Indonesia Menuju Piala Dunia 2026 Setelah Jadi 1 dari 18 Negara di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia

"Menanggapi isu Garuda dan sudah banyak yang mention saya serta Mills, saya dan Mills ingin menyampaikan kalau logo Garuda versi Mills ini murni hasil kreatifitas kami, hasil riset dan development kami, kami sayangkan kami tidak diinfokan sama sekali mengenai hak merek logo oleh pihak federasi, walaupun kami dengan sangat ikhlas dan bangga jikalau karya kami harus kami wakafkan ke negara maupun federasi," kata dia dalam cuitan di akun @fajarrusalem dikutip Kamis, 20 Juni 2024.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah