Diisukan Gabung Persib, Chanathip Songkrasin Malah Resmi Gabung Klub Jepang ini

12 Januari 2022, 06:50 WIB
Kapten Timnas Thailand Chanathip Songkrasin resmi gabung klub Jepang Kawasaki Frontale. /Instagram @jaychanathip

PRFMNEWS - Kapten timnas Thailand di Piala AFF 2020 Chanathip Songkrasin sempat diisukan akan bergabung dengan Persib Bandung.

Namun begitu, nyatanya Chanathip Songkrasin tetap berkarir di Jepang.

Chanathip Songkrasin resmi gabung klub Liga Jepang Kawasaki Frontale.

Baca Juga: Cara Romantis Dony Salmanan kepada Istrinya yang Sampai Menangis Bahagia Lihat Hasilnya

Baca Juga: Berawal Masalah Sepele, Suami Istri di Medan Berlumuran Darah Akibat Dihajar Pakai Besi oleh Tetangga

Chanathip Songkrasin pindah dari Consodale Sapporo ke Kawasaki Frontale.

Kepastian Chanathip Songkrasin hijarah ke Kawasaki Frontale diumumkan langusng pihak Kawasaki Frontale dalam sebuah keterangan di media sosial mereka.

Dalam keterangan itu disebutkan Chanathip Songkrasin resmi bergabung dengan Kawasaki Frontale.

Baca Juga: Momen Nyesek Seorang Ayah Tak Dikenali Anaknya dan Menangis saat Digendong, Ternyata Alasannya Bikin Bangga

"Diputuskan bahwa Chanathip akan bergabung dengan Kawasaki Frontale," bunyi keterangan klub dikutip prfmnews.id hari ini Rabu, 12 Januari 2022.

Disebutkan dalam keterangan itu, Chanathip memang diincar banyak klub.

Namun begitu, Chanathip pada akhirnya memilih Kawasaki Frontale daripada klub lainnya.

Baca Juga: Meski Gratis, Ini 2 Syarat Penerima Vaksin Booster Mulai 12 Januari 2022

"Meskipun ada banyak klub sepak bola di seluruh dunia. Tapi Chanathip memilih klub kami," lanjut keterangan itu.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler