Kepala BNPB: Penanganan Pandemi Covid-19 akan Dibahas Dalam Forum Kebencanaan Dunia

- 15 Oktober 2020, 19:34 WIB
Kepala BNPB Doni Monardo.
Kepala BNPB Doni Monardo. /Dok BNPB.

Klaster ketiga adalah klaster ancaman hidrometeorologi basah, yaitu banjir, banjir bandang, tanah longsor, angin puting beliung, dan abrasi pantai.

“(Klaster) yang terakhir adalah ancaman bencana nonalam, seperti halnya sekarang yang kita hadapi, pandemi (Covid-19),” kata Doni.

Baca Juga: Bio Farma Ungkap Harga Vaksin Corona yang Akan Diedarkan di Indonesia

Dalam GPDRR, disampaikan Kepala BNPB, pemerintah juga akan menyampaikan mengenai peran TNI/Polri dalam mengatasi bencana yang ada di Indonesia.

“Keterlibatan TNI/Polri dalam pelaksanaan penanganan bencana, operasi militer selain perang (military operation other than war), ternyata juga menjadi salah satu kekuatan kita,” ujarnya.

Selain menunjukkan pengakuan PBB terhadap Indonesia, kata Doni, forum ini juga menjadi sarana soft diplomacy Indonesia di kancah internasional.

“Juga tentunya untuk membangkitkan sektor pariwisata khususnya setelah (pandemi) COVID-19,” kata Doni.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah