Jadwal Pelunasan Biaya Haji 2024 Tahap II Dibuka Hari ini, Kemenag: 4 Kategori Jemaah ini Berhak Lunas

- 13 Maret 2024, 16:00 WIB
Ilustrasi haji.
Ilustrasi haji. /Pixabay/Konevi

PRFMNEWS – Periode jadwal pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) 1445 H/2024 M Tahap 2 bagi jemaah reguler dibuka mulai hari ini, Rabu 13 Maret 2024. Pelunasan ini dijadwalkan Kementerian Agama (Kemenag) berlangsung hingga 26 Maret 2024.

Jadwal pelunasan biaya haji 2024 tahap II dan kriteria jemaah calon haji yang berhak melunasi Bipih ini disampaikan Direktur Pelayanan Haji dalam Negeri Saiful Mujab melalui keterangan tertulisnya di laman resmi Kementerian Agama.

"Tahap I pelunasan biaya haji untuk jemaah reguler ditutup pada tanggal 23 Februari 2024. Total ada 200.601 jemaah yang telah melunasi. Masih ada sisa kuota sehingga dibuka pelunasan tahap II dari 13 - 26 Maret 2024. Waktu pelunasan dilakukan mulai pukul 08.00 sampai 15.00 WIB," kata Saiful Mujab di Jakarta, Selasa 12 Maret 2024.

Baca Juga: Hal yang Menyebabkan Angin Kencang Sering Terjadi di Bandung dalam Beberapa Hari Terakhir ini

Empat kategori calon jemaah haji reguler yang berhak melakukan pelunasan Bipih tahap II diperuntukkan bagi:

1. Jemaah yang belum melakukan pelunasan biaya haji pada tahap I karena mengalami gagal sistem;

2. Pendamping jemaah haji lanjut usia;

3. Jemaah haji penggabungan suami/istri dan anak kandung/orang tua yang terpisah;

4. Pendamping jemaah haji penyandang disabilitas.

"Total ada 12.719 kuota yang tersedia pada pelunasan tahap II," jelas Saiful Mujab.

Baca Juga: Sutradara Preman Pensiun Ungkap Serial yang Tayang di Waktu Sahur dan Buka Ramadhan Tahun ini

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x