Kapolri Kembali Temukan Indikasi Kecurangan Perangkat Pertandingan Sepakbola Indonesia

- 26 Juni 2023, 15:20 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo /PMJ News


PRFMNEWS - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan temuan adanya indikasi kecurangan yang dilakukan oleh perangkat pertandingan pada kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2022/2023.

Jenderal Listyo pun menyampaikan, bahwa Polri sejak awal berkomitmen mendukung PSSI untuk kompetisi yang bersih dan tidak ada pengaturan skor.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kapolri dalam konferensi pers bersama Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir di Gedung Utama Mabes Polri, Jakarta, Senin.

Baca Juga: Berkolaborasi dengan Polri, Erick Thohir Tegaskan Akan Tindak Tegas Mafia Bola

"Sekali lagi kami temukan adanya indikasi pelanggaran atau kecurangan yang dilakukan oleh perangkat pertandingan," ujar Listyo dikutip prfmnews.id dari Antara.

Kapolri Listyo dan Ketum PSSI Erick Thohir sepakat untuk melakukan pendalaman dalam mengungkap aktor mafia bola.

Kapolri pun telah memerintahkan Satgas Antimafia Bola Polri untuk melakukan pendalaman dan penyelidikan berdasarkan data-data yang ditemukan.

Baca Juga: Kapolri Tunjuk Komjen Pol Agus Andrianto Jadi Wakapolri Gantikan Gatot Eddy

"Komitmen Polri dengan membentuk Satgas Antimafia Bola Polri ingin mengawal agar kompetisi liga 1, 2, 3, akan menghasilkan kompetisi yang fair, berkualitas dan menghasilkan atlet yang berprestasi dan siap maju di laga nasional maupun internasional," jelasnya.

Kendati demikian Sigit tidak membeberkan secara rinci perihal identitas siapa-siapa saja yang terlibat. Ia hanya memerintahkan kepada Satgas Anti Mafia Bola untuk menindaklanjuti temuan tersebut.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x