Tak Penuhi Standar FIFA, Presiden Jokowi Sebut Stadion Kanjuruhan Malang akan Dirobohkan

- 18 Oktober 2022, 19:15 WIB
Presiden Joko Widodo (kanan) berjabat tangan dengan Presiden Induk Asosiasi Sepakbola Dunia (FIFA) Gianni Infantino saat bertemu di Istana Negara, Jakarta, Selasa (18/10/2022).
Presiden Joko Widodo (kanan) berjabat tangan dengan Presiden Induk Asosiasi Sepakbola Dunia (FIFA) Gianni Infantino saat bertemu di Istana Negara, Jakarta, Selasa (18/10/2022). /Antara Foto/ Hafidz Mubarak A/

 

PRFMNEWS – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut Stadion Kanjuruhan di Malang, Jawa Timur akan dirobohkan buntut Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan ratusan orang.

Alasan Stadion Kanjuruhan Malang akan dirobohkan, kata Jokowi, karena dinyatakan belum memenuhi standar keamanan yang ditetapkan oleh FIFA.

Jokowi menyatakan langkah merobohkan Stadion Kanjuruhan Malang adalah salah satu gagasan pemerintah Indonesia yang diutarakan ke Presiden FIFA Gianni Infantino saat pertemuan di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa 18 Oktober 2022.

Baca Juga: Jokowi dan Presiden FIFA Sepakati 4 Hal Terkait Transformasi Sepak Bola Indonesia Pasca Tragedi Kanjuruhan

Jokowi memastikan setelah dirobohkan, Stadion Kanjuruhan selanjutnya akan dibangun ulang oleh pemerintah Indonesia sesuai standar keamanan dan kenyamanan yang ditetapkan FIFA.

"Tadi saya juga menyampaikan dan FIFA mengapresiasi untuk Stadion Kanjuruhan di Malang juga akan kita runtuhkan dan kita bangun lagi sesuai dengan standar FIFA," kata Jokowi usai bertemu Gianni Infantino.

Baca Juga: Akibat Tragedi Kanjuruhan, Iwan Bule dan Beberapa Lainnya akan Diperiksa

Baca Juga: Telusuri Sosok Pemberi Perintah Lepas Gas Air Mata, Kompolnas: Saat Kerusuhan Kapolres Malang di Luar Stadion

Kepala Negara memastikan nantinya Stadion Kanjuruhan yang baru akan menjadi contoh standar stadion sepak bola yang baik.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x