Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa Positif Covid-19, Disampaikan Langsung Jokowi

- 1 Maret 2022, 12:25 WIB
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa positif covid-19.
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa positif covid-19. /Tangkapan layar Youtube Jenderal TNI Andika Perkasa.

PRFMNEWS - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dinyatakan positif covid-19.

Kabar Jendral Andika positif covid-19 disampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo saat hadiriRapat Pimpinan (Rapim) TNI-Polri yang digelar di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur hari ini Selasa, 1 Maret 2022.

Dalam sambutannya, Jokowi mengabarkan kondisi Jendral Andika Perkasa yang positif Covid-19, sehingga tidak hadir dalam acara Rapim tersebut.

Baca Juga: Sebanyak 60.000 Liter Minyak Goreng Dijual Pemkab Bandung Lewat Operasi Pasar Murah di 31 Kecamatan

Baca Juga: Ingin Atasi Ngantuk Tanpa Minum Kopi? ini Tips dari dr. Zaidul Akbar

"Yang saya hormati Panglima TNI yang pagi hari ini diwakili oleh Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) karena beliau baru terkena Covid-19," kata Presiden Jokowi dikutip prfmnews.id dari PMJ News hari ini.

Karena Jenderal Andika sedang positif covid-19, maka kehadiran Andika diwakili Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono.

Yudo yang mewakili Andika pun menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Presiden yang telah hadir langsung di Rapim tersebut di Mabes TNI.

Baca Juga: Selama 10 Hari Polresta Bandung Amankan Lebih dari 100 Kendaraan Hasil Curanmor di Kabupaten Bandung

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x