Menpar Sandiaga Uno Doakan Utang Warga Lunas dengan Adanya Ajang MotoGP Mandalika

- 20 Februari 2022, 13:30 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno.*
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno.* /Dok Setkab.

PRFMNEWS - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno optimistis event MotoGP di Sirkuit Mandalika pada Maret 2022 banyak diminati masyarakat luar.

Ia pun meyakini, ekonomi warga sekitar juga ikut meningkat, berbagai usaha warga pun akan diramaikan oleh para wisatawan yang hendak menyaksikan balapan skala internasional itu.

"Optimis usaha-usaha masyarakat dapat meningkat," kata Sandi Uno dalam unggahan instagramnya @sandiuno, Minggu 20 Februari 2022.

Baca Juga: Awal Maret 2022, ITDC akan Buka Pendaftaran Ratusan Kru Pendukung MotoGP Mandalika

Bahkan ia juga mendoakan para warga yang punya utang bisa melunasinya dari keuntungan saat event MotoGP Mandalika nanti.

"Insyallah dengan MotoGP penghasilan naik, bisa menabung, setelah menabung bisa bayar utang, tahun depan utangnya lunas," kata Sandi.

Sandi pun mengajak warga untuk sama-sama menyukseskan MotoGP Mandalika dengan berusaha maskimal menjajakan produk dan jasa mereka.

Baca Juga: Dikeluhkan Pembalap MotoGP, Lintasan di Sirkuit Mandalika akan Diaspal Lagi

Misalnya seperti homestay, ia berharap tingkat hunian minimal bisa mencapai 60-70 persen.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x