Orang Tua Miliki Peran Penting saat Belajar di Rumah, Pemerintah Diminta Tetapkan Standar

- 10 April 2020, 09:05 WIB
ILUSTRASI orang tua.*
ILUSTRASI orang tua.* /Pexels/

BANDUNG, (PRFM) – Pemerintah diminta untuk membuat satu pedoman khusus bagi orang tua siswa dalam membimbing anaknya saat belajar di rumah. Pasalnya, dalam kegiatan belajar mengajar jarak jauh ini, peran orang tua sangat penting untuk memberikan pemahaman pada siswa.

Pengamat Mutu Pendidikan, Idris Apandi menyebut standar tersebut ditujukan agar pemahaman yang diterima setiap peserta didik maupun orang tua saat menyampaikan materi tidak multi tafsir.

“Berkaitan dengan pedoman panduan pendidikan jarak jauh, pemerintah sebenarnya sudah berupaya membuat itu. Walaupun memang perlu ada penjelasan lebih lanjut lebih detail. Sehingga tidak multi tafsir bagaimana sebenaranya teknis pembelajaran jarak jauh ini,” kata Idris saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel, Jumat (10/4/2020).

Baca Juga: Kunjungi RSHS Bandung dan RS Rotinsulu, Oded Apresiasi Garda Terdepan Penanganan COVID-19

Ia pun tak menampik jika tak sedikit orang tua yang belum memiliki pemahaman cara membimbing anaknya saat belajar di rumah. Terlebih ada orang tua siswa yang masih bekerja di tengah pandemi Covid-19.

“Karena memang tidak bisa dipungkiri juga, tidak setiap orang tua itu memiliki pemahaman cara membimbing anak-anak mereka belajar di rumah. Bahkan memang sekarang walaupun sudah dinyatakan ada bekerja dari rumah, tapi kan faktanya tidak setiap orang tua bekerja dari rumah ada,” jelasnya.

Baca Juga: BPJS Belum Turunkan Tarif Iuran, Pakar Hukum Tata Negara: Segera Gunakan Tarif Lama!

Usulan tersebut juga diakui Idris merupakan masukan saat dirinya mengikuti rapat bersama Komisi X DPR RI. Idris menyebut usulan itu berlandaskan peran dominan orang tua dalam membimbing siswa sekaligus anaknya sendiri.

“Salah satu rekomendasi baik itu dari PGRI maupun saat rapat di Komisi X DPR RI adalah bagaimana pemerintah membuat pedoman pembelajaran jarak jauh bukan hanya bagi guru tapi juga bagi orang tua. Karena peran orang tua sangat dominan bahkan 24 jam sekarang anak bersama dengan orang tua,” tambahnya.

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x