Pimpinan MPR RI Usulkan Jokowi Pecat Sri Mulyani karena Tidak Tepat Janji

- 1 Desember 2021, 16:28 WIB
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani /Instagram.com/@smindrawati

PRFMNEWS - Pimpinan MPR RI mengusulkan Presiden Jokowi memecat Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani karena tidak menepati janjinya.

Pimpinan MPR RI itu adalah Fadel Muhammad yang menjabat Wakil MPR RI Bidang Anggaran.

Fadel menilai Sri Mulyani tidak menepati janji terkait anggaran memasifkan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI. Menkeu malah mengurangi anggaran di MPR.

Baca Juga: Marshal Belum Siap, Balapan ATC di Sirkuit Mandalika Dikabarkan Batal, Bamsoet Berkata Sebaliknya

"Kami di MPR ini kan Pimpinannya 10 orang, dulu cuma 4 orang kemudian 10 orang. Namun anggaran di MPR malah turun, turun terus. Copot Sri Mulyani Indrawati, dalam tempo yang sesingkat-singkatnya," kata Fadel dalam siaran resmi, Rabu 1 Desember 2021.

Senada, Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo menyebut Sri Mulyani tidak menghargai MPR karena beberapa kali tidak datang dalam undangan rapat MPR RI.

Sri dikatakannya selalu membatalkan datang ke undangan rapat. Padahal, kehadiran Menteri Keuangan sangat dibutuhkan untuk meningkatkan koordinasi dengan MPR RI sebagai lembaga perwakilan rakyat yang diisi oleh 575 anggota DPR RI dan 136 anggota DPD RI.

Baca Juga: Pemerintah Beri Kemudahan Baru untuk Pembelian Rumah

"Sebagai Wakil Ketua MPR RI yang mengkoordinir Badan Penganggaran, Pak Fadel Muhammad merasakan betul sulitnya berkoordinasi dengan Menteri Keuangan. Sudah beberapa kali diundang oleh Pimpinan MPR, Sri Mulyani tidak pernah datang. Dua hari sebelum diundang rapat, dia selalu membatalkan datang. Ini menunjukkan bahwa Sri Mulyani tidak menghargai MPR sebagai lembaga tinggi negara," kata Bambang dalam keterangan resminya.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x