Update Hari Ini: Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar AS Terus Merosot

- 20 Mei 2021, 17:45 WIB
ILUSTRASI kurs rupiah terhadap dolar AS.
ILUSTRASI kurs rupiah terhadap dolar AS. /Foto: ANTARA

PRFMNEWS – Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS melemah 85 poin persen ke posisi Rp14.375.

Jika dibandingkan pada sehari sebelumnya yang mencapai Rp14.290 per dolar AS, artinya nilai rupiah hari ini melemah 0,59 persen.

Dilansir ANTARA, melemahnya nilai tukar rupiah ini dipicu pembicaraan bank sentral Amerika Serikat (AS), Federal Reserve (Fed), soal pengurangan pembelian aset atau tapering.

"Risalah dari pertemuan kebijakan terakhir Federal Reserve mengungkapkan ada lebih banyak pembicaraan tentang pengurangan pembelian obligasi mereka daripada yang dipikirkan investor," kata Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi di Jakarta, Kamis.

Baca Juga: Puluhan Warga yang Habiskan Libur Lebaran di Kota Bandung Terkonfirmasi Positif Covid-19

Dalam risalah The Fed, beberapa pembuat kebijakan mengatakan bahwa diskusi tentang pengurangan laju pembelian aset akan tepat "di beberapa titik" jika pemulihan ekonomi terus mendapatkan momentum.

Hal itu mengejutkan investor mengingat Gubernur The Fed Jerome Powell telah mengatakan tepat setelah pertemuan itu bulan lalu bahwa belum waktunya untuk mulai membahas perubahan kebijakan apapun.

Indeks dolar yang mengukur kekuatan dolar terhadap mata uang utama lainnya saat ini berada di level 90,099, turun dibandingkan posisi penutupan sebelumnya yaitu di posisi 90,191.

Baca Juga: Hari Ini Kasus Konfirmasi Covid-19 Naik Lagi, Totalnya Capai 1,7 Juta Jiwa

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x