Biar Dipanggil Crazy Rich Kamu Harus Punya Harta Segini, Banyak Ga?

10 Maret 2022, 12:30 WIB
Ilustrasi harta kekayaan. /Pezibear/Pixabay

PRFMNEWS - Fenomena sapaan Crazy Rich beberapa tahun ini sangat mencuat. Berfoto dengan mobil dan rumah mewah, motor sport, bahkan pesawat pribadi menjadi simbol mereka yang sering dipanggil crazy rich.

Keberadaan crazy rich menjadi masif terangkat juga karena kemajuan dan perkembangan teknologi dalam sosial media yang seakan-akan menembus batas kehidupan.

Namun sebenarnya banyak yang tidak mengetahui mengapa seseorang dipanggil dengan sebutan crazy rich yang secara arti dalam Bahasa Indonesia adalah super kaya.

Baca Juga: 10 Syarat Perjalanan Kereta Api Terbaru, Kondisi ini Tidak Bebas PCR

Seberapa kaya untuk seseorang bisa mendapatkan label yang booming sejak terbit novel berjudul "crazy rich Asians" pada tahun 2013 itu?

Dari laporan Credit Suisse Research Institute, dibutuhkan 93,170 USD atau sekitar Rp1,4 miliar agar seseorang bisa masuk dalam 10% urutan teratas orang kaya di dunia.

Kalau anda sudah mempunyai harta melebihi angka tersebut, maka anda lebih kaya dari 90% penduduk yang ada di dunia.

Baca Juga: Kepala Otorita IKN Nusantara Bambang Susantono Akan Dilantik Hari ini

Kemudian butuh 871,320 USD atau sekitar Rp13,7 miliar jika ingin menjadi bagian 1% orang terkaya di Indonesia.

Nominal tersebut adalah kekayaan bersih yang merupakan nilai dari aset keuangan ditambah dengan aset lain, rumah, kendaraan dan lainnya serta dikurangi utang yang ada.

Crazy rich di Indonesia memang sedang memiliki tempat tersendiri untuk mempublikasikan diri mereka.

Walaupun perjalanan mereka menjadi crazy rich terkadang dipertanyakan, bukan hal tanpa alasan keraguan tersebut.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Hari Kedua German Open 2022, 3 Wakil Indonesia Berhasil Melaju Babak 16 Besar

Terbongkarnya kasus investasi bodong Binari Options yang melibatkan Indra Kenz, crazy rich asal Medan. Pada waktu yang bersamaan, kasus sejenis juga terbongkar. Crazy rich asal Bandung Doni Salmanan terjerat hal sama dengan Indra Kenz.

Namun tak sedikit mereka yang dipanggil dengan sapaan orang super kaya tersebut memang diraih dengan perjuangan dari bawah.

Sebut saja Ahmad Sahroni yang menjadi crazy rich Tanjung Priok, dia terlahir dari keluarga sederhana yang kemudian sukses mengembangkan bisnisnya hingga menjadi Crazy Rich.

Baca Juga: Persikab Berpeluang Pastikan Promosi ke Liga 2 Hari ini Jika Menang Atas Serpong City FC

Lalu ada Chairul Tanjung, si anak singkong yang kini sukses dengan Trans Corp dan masuk dalam jajaran 10 orang terkaya di Indonesia versi majalah Forbes.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler