Ini 5 Vaksin yang Disetujui BPOM untuk Vaksin Covid-19 Booster

11 Januari 2022, 06:55 WIB
Berikut daftar vaksin covid-19 yang diizinkan BPOM untuk dijadikan vaksin booster. /Dok PRFM.


PRFMNEWS – Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mengeluarkan daftar vaksin covid-19 yang diberikan izin untuk menjadi vaksin booster.

Sebagaimana diketahui, pemerintah menargetkan akan memulai vaksinasi booster atau vaksin ketiga mulai 12 Januari 2022.

Diunggah di akun resmi @bpom_ri ada lima merek vaksin yang akan digunakan untuk vaksinasi booster.

Baca Juga: Mengejutkan! Sebagian Tembok Besar China Runtuh Akibat Gempa Bumi 6,9 SR

Baca Juga: Mahalnya Harga Sewa Lapang, Komunitas Sepakbola Bandung Meradang

Berikut 5 daftar vaksin covid-19 yang disetujui sebagai booster:

1. Biofarma
Booster homolog 1 dosis minimal setelah 6 bulan dari vaksinasi primer dosis lengkap untuk usia 18 tahun ke atas.

2. Comirnaty Pfizer
Booster homolog 1 dosis minimal setelah 6 bulan dari vaksinasi primer dosis lengkap untuk usia 18 tahun ke atas.

3. AstraZeneca
Booster homolog 1 dosis minimal setelah 6 bulan dari vaksinasi primer dosis lengkap untuk usia 18 tahun ke atas.

Baca Juga: Viral Pemotor Kesal Ditegur Mau Merokok, Ini Ancaman Sanksi bagi Orang yang Merokok sambil Berkendara

Baca Juga: Tol Cisumdawu Ruas Cileunyi-Rancakalong Beroperasi Akhir Bulan Januari

4. Moderna
Booster homolog dan heterolog ½ dosis (half dosis) setelah 6 bulan dari vaksin primer (Moderna, AstraZeneca, Cominarty Pfizer atau Janssen) untuk usia 18 tahun ke atas.

5. Zifivax
Booster heterolog 1 dosis minimal setelah 6 bulan dari vaksinasi primer (Coronavac/Vaksin COVID-19 Biofarma/Sinofarm) untuk usia 18 tahun ke atas.

Booster homolog adalah vaksin booster sama dengan vaksin primer sedangkan booster heterolog adalah vaksin booster berbeda dengan vaksin primer.

Baca Juga: Walaupun Halal tapi Makanan ini Bisa Menghambat Rezeki, Simak Penjelasan Buya Yahya

Vaksin booster akan dilakukan secara bertahap mulai tanggal 12 Januari 2022.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler