Masjid Raya Bandung Akan Buka Kembali Salat Jum’at Jika Pemerintah Tetapkan Aman dari Virus Corona

- 18 Maret 2020, 09:03 WIB
MASJID Raya Bandung.*/ DOK. PIKIRAN RAKYAT
MASJID Raya Bandung.*/ DOK. PIKIRAN RAKYAT /DOK. PIKIRAN RAKYAT/

BANDUNG, (PRFM) – Imam Besar Masjid Raya Bandung, Rahmat Syafei menyebut pihaknya akan mengikuti imbauan pemerintah terkait dengan penutupan sementara masjid raya. Ia mengatakan jika pemerintah sudah menetapkan bahwa Indonesia sudah aman dari virus corona (COVID-19), Masjid Raya Bandung akan kembali dibuka.

Menurut Rahmat, dirinya tidak bisa serta merta memutuskan terkait dengan buka tutupnya masjid. Karena Rahmat menyebut, para ahli lebih mengerti terkait dengan penyebaran virus ini. Sehingga dirinya tinggal mengkuti imbauan pemerintah dan para ahli.

Baca Juga: Ketimbang Jaga Jarak, Social Distacing Lebih Efektif Cegah Penularan Virus Corona

Kendati demikian, ia menjelaskan bahwa sesuai dengan keterangan para ahli, masjid yang tidak terlalu besar bisa saja diadakan kegiatan salat jum’at maupun salat fardu berjamaah. Berbeda dengan, Masjid Raya Bandung yang bangunannya besar dan berpusat di tengah kota membuat banyak orang datang ke masjid tersebut.

“Di masjid-masjid yang tidak telalu berkondisi tidak menyebarkan virus yang terlalu banyak menurut keterangan ahli kedokteran itu bisa saja. Tapi Masjid Raya Bandung itu untuk sementara karena kondisinya seperti itu tidak mengadakan jumatan atau salat fardu yang banyak itu,” jelasnya saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel, Rabu (18/3/2020).

Baca Juga: Bupati Minta Karyawan Demam, Flu, Batuk dan Pilek Agar Dirumahkan Sementara

Rahmat menyebut, tak hanya salat jum’at dan salat fardu berjamaan saya yang tidak diperkenankan dilaksanakan di Masjid Ray Bandung. Tapi kegiatan seperti pengajian dan kegiatan lain yang sifatnya mengundang massa banyak pun ditiadakan sementara.

Saat ini, lanjut Rahmat, pihaknya hanya melakukan pembersihan masjid secara rutin dan menjaga kebersihan. Selain itu, DKM Raya Bandung pun telah berkoordinasi dengan Satpol PP untuk melakukan imbauan terhadap masyarakat yang masih berkerumun di sekitar area Masjid Raya Bandung.

Baca Juga: BPS Kembali Ajak Warga Kota Bandung untuk Ikuti Sensus Online

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x