Seorang Warga Bayongbong Garut Ditemukan Tewas di Kolam Alun-Alun Majalaya

- 4 Maret 2020, 11:13 WIB
Ilustrasi tenggelam
Ilustrasi tenggelam /PRFM

BANDUNG, (PRFM) – Seorang warga Bayongbong, Kabupaten Garut ditemukan meninggal dunia di kolam Alun-alun Majalaya, Rabu (4/3/2020) pagi tadi. Warga yang diketahui berinisial T (46) itu merupakan pekerja di salah satu bengkel heler (penggilingan pagi) di Majalaya yang juga memiliki riwayat penyakit epilepsi.

Kapolsek Majalaya, Kompol Laurensius Napitupulu mengatakan pihaknya mendapatkan laporan dari dua orang saksi yakni penjaga masjid dan linmas pada pukul 08.30 WIB. Dari tubuh T, lanjut Kapolsek, didapati adanya secarik kertas yang berisikan nomor hp.

Laurensius mengaku, setelah mendapatkan informasi itu dirinya langsung menghubungi nomor telpon dan tersambung pada keluarganya.

Baca Juga: Bandung Raya Cerah Berawan Pada Pagi Hari, Sore Hingga Malam Berpotensi Hujan

“Kemudian saya menanyakan kepada kakak korban, bahwa korban mempunyai riwayat penyakit epilepsi. Kemungkinan demikian (korban di sekitar kolam kemudian epilepsinya kambuh-red). Kemungkinan dari subuh sudah ada, dilihat dari kulitnya yang sudah mengkerut atau tadi malam,” jelasnya saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel, Rabu (4/3/2020).

Kapolsek menjelaskan, setelah melakukan evakuasi terhadap T, pihaknya langsung menghubungi INAFIS dan nantinya akan dibawa ke Rumah Sakit Sartika Asih. Terlebih, pihak keluarganya T pun telah menuju Majalaya.

Baca Juga: Jaring Pasien Terduga Virus Corona, RSUD Cibabat Siapkan Ruang Screening

“Mayat kita menunggu INAFIS, tidak ada bekas luka, tidak ada bekas cekikan, jadi kita langsung telpon INAFIS. Keluarga sudah perjalanan menuju Majalaya. Setelah INAFIS dibawa ke Rumah Sakit Sartika Asih, kemudian kita menyarankan untuk diotopsi sesuai dengan aturan Undang-Undang kalau keluarga berkebaratan diotopsi ya kita buatkan surat pernyataan keluarga untuk keberatan dilakukan otopsi,” papar Kapolsek.

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah