10 Jenis Alternatif Pemanis Alami yang Lebih Sehat dari Gula Putih dan Aman untuk Penderita Diabetes

- 27 Oktober 2022, 17:30 WIB
10 pemanis alami pengganti gula putih yang aman bagi penderita diabetes.
10 pemanis alami pengganti gula putih yang aman bagi penderita diabetes. /Pixabay/Myriams-Fotos

PRFMNEWS - Mencegah diabetes memang lebih baik daripada mengobati. Nah, selain mengubah gaya hidup sehat, kamu juga harus membatasi beberapa makanan dan minuman yang menjadi penyebab gula darah tinggi.

Seperti yang diketahui, mengkonsumsi gula terlalu banyak bisa mengakibatkan efek buruk bagi tubuh. Beberapa penyakit yang timbul juga bisa membahayakan seperti obesitas dan diabetes.

Salah satu solusinya adalah kamu bisa menggantinya dengan gula alami. Gula alami atau pemanis alami dapat ditemukan pada buah-buahan.

Baca Juga: Kasus Gagal Ginjal Akut di Indonesia Bertambah Jadi 269 Orang

Gula alami ini tentu lebih sehat kalau dibandingkan dengan gula rafinasi. Kira-kira apa saja pemanis alami itu? Dan apa kelebihannya? Yuk, simak langsung ulasannya di bawah ini.

Apa Itu Pemanis Alami?

Pemanis alami merupakan bahan pemberi rasa manis yang diperoleh dari bahan-bahan nabati maupun hewani.

Contoh pemanis alami gula tebu, gula merah, madu, dan kulit kayu manis. Gula tebu mengandung zat pemanis fruktosa yang merupakan salah satu jenis glukosa.

Selain gula, ada juga pemanis alami lain yang dapat digunakan. Tetapi perlu diingat, walaupun pemanis alami pengganti gula dianggap lebih sehat dan beberapa mengandung antioksidan, vitamin, dan mineral, tetap sebaiknya dikonsumsi secukupnya saja. Berikut ini adalah beberapa contoh pemanis alami.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah