Mengenal Pillow Talk dan Manfaatnya, Saat Hubunganmu dan Pasangan Terasa Hambar

23 Juli 2023, 10:30 WIB
Ilustrasi pillow talk dengan pasangan /Freepik/jcomp

PRFMNEWS - Selain kejujuran dan rasa saling percaya, komunikasi merupakan salah satu hal penting yang harus ada dalam sebuah hubungan.

Komunikasi pun bisa kamu lakukan di mana saja. Baik itu di dalam mobil, di meja makan, bahkan di tempat tidur atau biasa disebut dengan pillow talk.

Kamu pernah dengar istilah pillow talk? pillow talk adalah salah satu jenis komunikasi yang bisa kalian berdua lakukan saat berbaring di tempat tidur, pillow talk ini berguna untuk membangun koneksi kalian berdua.

Baca Juga: Jangan Anggap Remeh! Sering Begadang Bisa Picu Diabetes

Meskipun dalam berkomunikasi dilakukan di tempat tidur, bukan berarti hal yang kalian perbincangkan harus berhubungan dengan seks lho.

Pillow talk untuk pasangan adalah percakapan yang dilakukan di kamar tidur, biasanya setelah mengalami kedekatan keintiman fisik .

Biasanya, pada saat-saat ini, setiap orang merasa nyaman berbicara secara terbuka tentang perasaan, aspirasi, tujuan, kehidupan mereka bersama, dengan perasaan bahwa di saat-saat sunyi itu, mereka didengarkan.

Ranjang melambangkan zona aman di mana hubungan pasangan bisa semakin dalam tanpa takut ditolak.

Baca Juga: Kiat Menghadapi Pasangan yang Sulit Diajak Bicara Saat Ada Masalah

Mengapa pillow talk berbeda dengan komunikasi yang biasa dilakukan oleh pasangan?

Pillow talk berbeda dengan interaksi atau diskusi sehari-hari karena melibatkan kerentanan dan keintiman.Beberapa orang sering mengartikan Pillow talk dan dirty talk sama.

Namun, hal tersebut sangat berbeda dari segi fungsi. Pillow talk lebih mengarah pada pembahasan untuk mengenal pasangan lebih dalam. Sedangkan dirty talk berguna untuk membangun suasana sebelum berhubungan seks.

Topik pembahasan yang biasa dibicarakan saat pillow talk

Seperti yang dijelaskan di atas, pillow talk berisi pembahasan untuk mengenal pasangan lebih dalam. Entah masa lalu, rutinitas harian, atau keinginan di masa depan.

Jika kamu hendak melakukan pillow talk, berikut ada rekomendasi topik pembahasan yang bisa dicoba.

Baca Juga: Pejuang Langsing Yuk Merapat, ini Diet Berdasarkan Bentuk Tubuh, Mana yang Sesuai untukmu?

1. Topik tentang hari yang dialami suami istri,

2. Hal-hal yang disukai dan tidak disukai,

3. Mimpi yang ingin diwujudkan,

4. Hal baru yang ingin dicoba dengan pasangan,

5. Mengenang hari istimewa bersama pasangan,

6. Mengenang perjuangan di masa lalu,

7. Mengenang masa kecil satu sama lain,

8. Hal yang dikhawatirkan,

9. Topik positif dan dukungan agar pasangan lebih semangat.

Pillow talk penting bagi pasangan karena memiliki banyak manfaat. Berikut ini adalah lima manfaat dari pillow talk ;

1. Membangkitkan gelora asmara yang meredup

Jika kamu merasa api cinta perlahan mulai meredup, maka bangkitkan kembali dengan pillow talk.

Tunjukkan perhatian dan dengarkan pasangan beserta segala keluh kesahnya. Hal ini akan membangkitkan kembali gelora asmara yang mungkin berkurang. Mengembalikan kembali api cinta yang dulu pernah membara.

2. Meningkatkan rasa bahagia dan perasaan dicintai

Kegiatan bercengkerama di tempat tidur akan membuat kamu dan pasangan saling jujur. Terbuka terhadap perasaan yang terdalam mengenai banyak hal yang dilalui. Entah itu yang menyenangkan atau sebaliknya.

Setelah mencurahkan semuanya, tentu kalian akan semakin merasa bahagia dan lega. Selain itu, perasaan dicintai oleh pasangan juga akan semakin terasa. Ini bisa jadi cara untuk memupuk kembali hubungan yang terasa hambar dan menyingkirkan kebosanan.

3. Semakin dekat dengan pasangan dari sisi emosional

Dengan pillow talk, pasangan akan membicarakan isi hati masing-masing biasanya tanpa melihat mata satu sama lain. Hanya tubuh yang berpelukan dan pikiran yang fokus pada apa yang ingin dibicarakan.

Hal ini akan membuat nyaman saat mengutarakan isi hati.

Pillow talk merupakan metode terbaik untuk membuat rumah tangga romantis dan harmonis.

Kebiasaan mengobrol bersama pasangan sebelum tidur ini dapat meningkatkan kepercayaan, kepuasan, dan keintiman pasangan suami istri.

Manfaat lain dari pillow talk yaitu pasangan lebih terbuka dengan mengutarakan isi hati.

Selain itu, percakapan di atas ranjang dapat menumpahkan berbagai emosi sehingga dapat menjaga perasaan satu sama lain.

Obrolan ini dapat meningkatkan hormon oksitosin yaitu hormon cinta karena dilakukan dalam posisi relaks, berbaring dan berpelukan. Manfaat pillow talk juga dapat mengurangi penggunaan gadget berlebihan pada pasangan suami-istri.

Pillow talk sangat berdampak terutama jika kamu merasa hubungan sudah mulai terasa datar dan hambar.

Tidak hanya membuat hubungan makin harmonis, suami dan istri akan makin romantis dengan rutin berkomunikasi seperti ini. Kamu setuju kan gengs?***

Editor: Rizky Perdana

Tags

Terkini

Terpopuler