Pemain Belakang Persib Latihan Lebih Awal dari Pemain Lain? Ini Penjelasan Pelatih Robert Alberts

- 23 September 2020, 13:52 WIB
Pemain belakang Persib Bandung Nick Kuipers dan Fabiano saat berlatih di Stadion GBLA, Kota Bandung.
Pemain belakang Persib Bandung Nick Kuipers dan Fabiano saat berlatih di Stadion GBLA, Kota Bandung. /Amandeep Rohimah/PERSIB.co.id

PRFMNEWS - Persib Bandung terus melakukan berbagai persiapan jelang dilanjutkannya Liga 1 2020. Latihan demi latihan digelar Persib Bandung setiap hari.

Namun, pada latihan pagi tadi, Rabu 23 September 2020 ada hal yang baru. Delapan pemain belakang Persib Bandung berlatih lebih awal dibandingkan pemain lainnya.

Sejak pukul 08.30 WIB, Victor Igbonefo dan kawan-kawan langsung digembleng oleh asisten pelatih Budiman dan pelatih fisik Yaya Sunarya di lapangan hijau.

Mereka mendapatkan materi simulasi cara mengantisipasi serangan lawan, baik melalui open play maupun set piece.

Baca Juga: BTS Tampil Satu Minggu Penuh di Tonight Show with Jimmy Falon

“Ya hari ini kami kembali berlatih dan para pemain bertahan mengawalinya lebih dulu. Cuaca hari ini cerah dan bagus, kami antusias untuk latihan pekan ini,” kata pelatih Robert Alberts dikutip dari laman resmi klub.

Adapun kedelapan pemain belakang yang mendapatkan materi khusus pagi itu adalah Fabiano Beltrame, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Zalnando, Supardi Nasir, Henhen Herdiana, Ardi Idrus, dan Kakang Rudianto.

Robert mengungkapkan pentingnya materi latihan yang spesifik bagi pemain di setiap posisi. Oleh sebab itu, dalam agenda latihan pagi tadi di Stadion GBLA semua pemain bertahan memulai sesi lebih awal.

Baca Juga: Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x