Rencana Luis Milla untuk Pertandingan Perdana Persib Bandung di Liga 1 Musim 2023/2024

1 Juli 2023, 20:15 WIB
Pelatih Persib Bandung Luis Milla. /persib.co.id

PRFMNEWS - Pelatih Persib Bandung Luis Milla bertekad meraih hasil maksimal dalam setiap pertandingan di Liga 1 musim 2023/2023.

Tidak terkecuali pertandingan perdana Persib Bandung di Liga 1 musim 2023/2024 melawan Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 2 Juli 2023.

Luis Milla memastikan bahwa seluruh pemain Persib Bandung akan berjuang maksimal mengamankan poin penuh di pertandingan tersebut.

Baca Juga: Negara-negara ASEAN Doyan Impor Sale Pisang hingga Nasi Liwet dari Garut

Luis Milla pun mengharapkan dukungan positif dari Bobotoh agar Persib Bandung mampu meraih hasil maksimal di setiap pertandingan.

"Saya sudah membangun tim yang sangat bagus. Kami ingin orang-orang (Bobotoh) hadir ke stadion untuk mendukung tim. Saya harap tidak ada masalah (taat regulasi) dengan orang-orang yang datang ke stadion," ujarnya, Sabtu 1 Juli 2023.

"Orang-orang datang ke stadion untuk menonton Persib menikmati tim dan permainan kami. Kami harap bisa memenangi laga, dan itu akan sempurna, itu rencana saya besok," imbuhnya.

Baca Juga: Peserta Balap Liar di Jalan BKR Kota Bandung Diringkus Tim Prabu

Sementara itu kiper Persib Bandung Teja Paku Alam para perseonel skuad Pangeran Biru akan berusaha keras meraih poin penuh.

Sebab, Persib Bandung ingin memulai langkah bagus dalam memulai kompetisi Liga 1 musim ini.

Teja Paku Alam batak ganti nomor punggung/official persib/

"Kami pemain siap untuk pertandingan besok. Mudah-mudahan bisa memberikan yang terbaik, hasil baik, kemenangan untuk Bobotoh yang selalu memberikan support, untuk keluarga yang selalu men-support, dan untuk Persib," kata Teja.

Secara pribadi, Teja mengaku tak memiliki hambatan selama masa persiapan Liga 1 musim 2023/2024.

Baca Juga: Tarif Khusus Naik TMP Bandung Rp2.000 Sudah Berlaku untuk 4 Kategori Penumpang yang Sudah Daftar

Meskipun sempat mengalami cedera, namun Teja hanya perlu tiga hari untuk kembali fit.

"Cedera kemarin itu hal biasa untuk seorang penjaga gawang, karena kita hampir setiap hari latihan dengan tangan. Jadi tidak masalah. Itu tidak terlalu berpengaruh untuk penampilan," pungkasnya.***

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler