Update 30 Oktober, 4 Kecamatan Ini Tanpa Kasus Corona di Kabupaten Bandung, Cek Mana Saja

- 30 Oktober 2020, 21:29 WIB
Ilustrasi Covid-19. Dalam update data penularan virus corona di Indonesia pada hari ini, Selasa 27 Oktober 2020, menunjukan kasus terkonfirmasi positif mencapai angka total 396.454 kasus.
Ilustrasi Covid-19. Dalam update data penularan virus corona di Indonesia pada hari ini, Selasa 27 Oktober 2020, menunjukan kasus terkonfirmasi positif mencapai angka total 396.454 kasus. /Dok PRFM.



PRFMNEWS - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bandung melaporkan update terkini persebaran Corona di Kabupaten Bandung.

Dikutip prfmnews.id dari Twitter @bandungpemkab, pada Jumat 30 Oktober 2020, ada empat kecamatan di Kabupaten Bandung yang tanpa kasus Corona, baik positif aktif maupun suspek.

Keempat kecamatan tersebut adalah Solokan Jeruk, Ibun, Pangalengan, dan Rancabali.

Sementara itu, hingga Jumat 30 Oktober 2020, positif Corona di Kabupaten Bandung mencapai 1.099 kasus.

Baca Juga: Bertambah Terus, Hingga 30 Oktober, Positif Corona di Kabupaten Bandung Capai 1.099 Kasus

Dari angka tersebut, 860 pasien di antaranya dinyatakan sembuh, 198 masih dalam perawatan, sementara 41 lainnya meninggal dunia.

Sementara itu, jumlah kasus suspek Covid-19 di Kabupaten Bandung hingga saat ini mencapai 2.540.

Dari jumlah tersebut, 39 di antaranya masih berstatus suspek proses, sedangkan 2.501 lainnya selesai pemantauan.

Berikut update peta sebaran kasus Corona di Kabupaten Bandung pada Jumat 30 Oktober 2020:

Baca Juga: Bisa Cek Secara Online Lewat BRI, Begini Cara Mengetahui Apakah Dapat Bantuan UMKM Atau Tidak

1. Margaasih 27 positif aktif, 0 suspek
2. Baleendah 22 positif aktif, 0 suspek
3. Cicalengka 21 positif aktif, 2 suspek
4. Pacet 17 positif aktif, 11 suspek
5. Soreang 10 positif aktif, 2 suspek

6. Margahayu 10 positif aktif, 0 suspek
7. Bojongsoang 10 positif aktif, 0 suspek
8. Rancaekek 8 positif aktif, 0 suspek
9. Cileunyi 8 positif aktif, 2 suspek
10. Majalaya 8 positif aktif, 2 suspek

11. Ciparay 8 positif aktif, 1 suspek
12. Katapang 6 positif aktif, 1 suspek
13. Banjaran 6 positif aktif, 1 suspek
14. Nagreg 6 positif aktif, 0 suspek
15. Kurawaringin 5 positif aktif, 1 suspek

Baca Juga: 7 Buah Ini Bisa Lawan Penuaan Dini, Simak Nih Daftarnya

16. Cimenyan 5 positif aktif, 0 suspek
17. Dayeuhkolot 4 positif aktif, 2 suspek
18. Paseh 4 positif aktif, 1 suspek
19. Cimaung 4 positif aktif, 0 suspek
20. Cangkuang 3 positif aktif, 0 suspek

21. Arjasari 2 positif aktif, 2 suspek
22. Pasirjambu 1 positif aktif, 1 suspek
23. Cikancung 1 positif aktif, 1 suspek
24. Cilengkrang 1 positif aktif, 0 suspek
25. Pameungpeuk 1 positif aktif, 0 suspek

26. Ciwidey 0 positif aktif, 1 suspek
27. Kertasari 0 positif aktif, 1 suspek
28. Solokan Jeruk 0 positif aktif, 0 suspek
29. Ibun 0 positif aktif, 0 suspek
30. Pangalengan 0 positif aktif, 0 suspek
31. Rancabali 0 positif aktif, 0 suspek.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x