Idul Adha 2024, Daging Hewan Kurban Bey Machmudin Dibagikan ke 4 Lokasi di Jabar

- 17 Juni 2024, 08:00 WIB
Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin.
Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin. /Foto: Jabarprov.go.id

PRFMNEWS – Pj Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin akan memberikan daging hewan kurban Idul Adha 1445 Hijriah di 4 (empat) lokasi, Senin 17 Juni 2024. Penyembelihan dan pembagian hewan kurban akan dilakukan usai Sholat Ied.

Jumlah hewan kurban dari Bey Machmudin yakni sapi pasundan sebanyak empat ekor dan domba asli Jabar sebanyak sembilan ekor. Pengiriman sapi pasundan dan domba kurban tersebut ke lokasi penyembelihan dilakukan pada Minggu 16 Juni 2024.

Lokasi Bey Machmudin melakukan sholat Ied pada Senin 17 Juni 2024 direncanakan di RW 16, Dusun 3, Desa Jayagiri, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Desa Jayagiri tersebut juga menjadi salah satu lokasi pembagian daging hewan kurban dari Bey. Hewan kurban yang diberikan di Jayagiri, yakni sapi pasundan satu ekor seberat 435 kilogram (kg) dan tiga ekor domba.

Jumlah penduduk di desa Jayagiri sekira 1.372 orang. Masih banyak keluarga prasejahtera/dhuafa mencapai 242 KK atau sekitar 600 orang tinggal di desa yang terletak dekat dengan kawasan wisata Lembang. Rata-rata pekerjaan warganya sebagai buruh tani harian.

Selain di Jayagiri, Bey juga memberikan kurban untuk warga di sekitar Rumah Dinas Pakuan, yaitu sapi satu ekor seberat 410 kg dan domba tiga ekor.

Kemudian di dua lokasi lainnya, sapi satu ekor 350 kg untuk warga sekitar Masjid At-Taqwa Kebon Sirih, Kota Bandung, serta sapi satu ekor 330 kg, dan domba tiga ekor untuk warga di sekitar Rumah Dinas Rancabentang.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah