Ungkap Progres Tol Getaci, Ridwan Kamil: Sudah Sampai Garut

- 23 Februari 2023, 10:00 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil /HUMAS JABAR

 

PRFMNEWS - Proyek Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci) saat ini masih dalam proses pembebasan lahan.

Update terbaru proses pembebasan lahan ini sudah sampai di Kabupaten Garut. Pemerintah memastikan progres pembangunan jalan tol terus berlanjut.

Hal ini disampaikan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil ketika ditanya wartawan di Kota Tasikmalaya, Selasa 21 Februari 2023.

Baca Juga: PUPR Ungkap Alasan Tol Getaci Dilelang Ulang, Target Pembangunan Ikut Mundur

"Baru pembebasan lahan, baru sampai Garut. Jadi Tol Getaci jalan terus, itu berita baiknya," kata Ridwan Kamil dikutip dari ANTARA.

Setelah pembebasan lahan dari wilayah Garut kata dia, selanjutnya adalah pembebasan lahan di Tasikmalaya.

"Dari Garut pasti kan Tasik ya," imbuhnya.

Baca Juga: Bupati Usul Fly Over Bojongsoang, Ridwan Kamil: Siapkan Kajian, Masukan ke Bapeda, Sederhana

Gubernur meminta masyarakat untuk sabar, karena dalam hitungan satu dua tahun ke depan akan tembus ke Kota Tasikmalaya.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x