Pemudik Berbaur dengan Wisatawan, Jalur Puncak Cianjur Macet Hingga 17 Kilometer

- 5 Mei 2022, 17:45 WIB
Situasi one way arah bawah di kawasan Simpang Gunung Mas, Puncak.
Situasi one way arah bawah di kawasan Simpang Gunung Mas, Puncak. /Isu Bogor/Mutiara Ananda Hidayat

PRFMNEWS - Volume kendaraan arus balik Lebaran mulai banyak terjadi di berbagai titik, termasuk di jalur Puncak Cianjur.

Terpantau saat Kamis sore, 5 Mei 2022, kemacetan sudah mencapai 17 kilometer dengan buntut mencapai Pasar Cipanas, Cianjur. Hal itu disebabkan naiknya volume kendaraan arus balik.

Tak hanya pemudik yang hendak jalani arus balik Lebaran, kemacetan panjang ini juga disebabkan banyaknya wisatawan yang mengunjungi tempat wisata di Puncak Bogor dan Cianjur.

Baca Juga: Jadwal Masuk Sekolah di Jabar Setelah Libur Lebaran Jadi Tanggal 12 Mei 2022

Baca Juga: Pemuda yang Geber-Geber Motor Saat Salat Idul Fitri di Cianjur Diamankan, Ternyata Sedang Kesal dan Mabuk

Berbagai rekayasa lalu lintas dilakukan untuk mengurai kemacetan yang menyebabkan kendaraan hanya bisa melaju beberapa ratus meter saja setelah lama berhenti.

"Antrean panjang di jalur utama Cianjur merupakan arus balik yang berbaur dengan pendatang yang hendak berlibur di Cianjur, sehingga volume kendaraan terus meningkat, upaya rekayasa dilakukan di sejumlah titik rawan termasuk penyekatan," ucap Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan seperti dikutip prfmnews.id dari Antara, Kamis, 5 Mei 2022.

Baca Juga: Istri Gubernur Jabar Posting Foto Bareng Anak Bujang, Netizen Berebut Ingin Jadi Calon Mantu

Baca Juga: Rapper Anderson Paak dan Pak Tarno Saling Bertukar Foto Profil Instagram Masing-Masing

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x