Rencana Pemkab Garut Gelar Vaksinasi Booster di Area Pusat Keramaian, Termasuk Stasiun Garut

- 18 Februari 2022, 20:30 WIB
Stasiun Garut terlihat asri. Sebentar lagi, melancong ke Garut bisa dilakukan dengan Kereta Api karena PT KAI akan mereaktivasi jalur kereta api Cibatu - Garut  yang akan memberikan koneksi dari Garut ke Pasar Senen Jakarta.**
Stasiun Garut terlihat asri. Sebentar lagi, melancong ke Garut bisa dilakukan dengan Kereta Api karena PT KAI akan mereaktivasi jalur kereta api Cibatu - Garut yang akan memberikan koneksi dari Garut ke Pasar Senen Jakarta.** /DOK Humas KAI/

PRFMNEWS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut, Jawa Barat dalam waktu dekat berencana menggelar vaksinasi booster atau dosis ketiga di area pusat keramaian, seperti pusat perbelanjaan dan Stasiun Garut.

Penyelenggaraan vaksinasi booster di area pusat keramaian di wilayah Kabupaten Garut bertujuan untuk mempercepat dan meningkatkan capaian vaksinasi Covid-19 secara sempurna.

Selain menargetkan warganya segera mendapat vaksin booster, Pemkab Garut juga akan menyediakan vaksin Covid-19 dosis dua di area-area pusat keramaian atau banyak orang berinteraksi.

Bupati Garut Rudy Gunawan menyebut, percepatan vaksinasi booster sesuai instruksi Presiden Joko Widodo kepada sejumlah kepala daerah yang disampaikan saat rapat virtual hari ini, Jumat 18 Februari 2022.

Baca Juga: Pemkot Bandung Pastikan Akhir Februari ini, Jalan Dago Bakal Makin Cantik Tanpa Kabel Melintang

“Jadi Bapak Presiden itu hanya (menyampaikan) 2 (pesan), satu segera pemerintah daerah, TNI, Polri melaksanakan vaksinasi semaksimal mungkin di dosis 2. Nah (untuk) dosis 3 tadi Bapak Presiden meminta supaya dilakukan di tempat-tempat yang interaksinya tinggi,” ujar Rudy, dikutip prfmnews.id dari laman resmi Pemkab Garut hari ini.

“Mungkin nanti kita akan menggelar di terminal, atau kalau di sini (swalayan seperti) Ramayana, di pasar, pokoknya di lokasi yang interaksinya tinggi, di stasiun kereta api nanti kalau udah jadi ya,” tuturnya melanjutkan.

Di tengah meningkatnya kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Garut, Rudy mengimbau masyarakat untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Ia juga meminta agar masyarakat segera memaksimalkan vaksinasi hingga vaksinasi booster untuk antisipasi mengurangi risiko gejala berat.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x