Tergerus Arus Sungai Citepus, Sejumlah Rumah di Astanaanyar Bandung Roboh

- 23 Desember 2020, 21:38 WIB
Tiga rumah roboh usai tergerus arus deras Sungai Citepus yang berada di Kelurahan Cibadak, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Rabu 23 Desember 2020 sore
Tiga rumah roboh usai tergerus arus deras Sungai Citepus yang berada di Kelurahan Cibadak, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Rabu 23 Desember 2020 sore /ISTIMEWA.

PRFMNEWS - Sedikitnya tiga rumah yang berada di aliran Sungai Citepus, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat, roboh pada Rabu 23 Desember 2020 sore. Tiga rumah tersebut roboh usai tergerus arus deras Sungai Citepus.

Camat Astanaanyar Syukur Sabar menuturkan, tiga rumah yang roboh berada di wilayah RT 09, RW 03, Kelurahan Cibadak, Kecamatan Astanaanyar. Adapun peristiwa ini berlangsung sekira pukul 17.00 WIB.

"Hari ini, kira-kira pukul 17.00 WIB, karena arus Sungai Citepus sedang deras, tiga rumah roboh," terangnya saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel.

Baca Juga: Update Covid-19 per Kecamatan Hari Ini: Cinambo Catatkan Angka Terendah di Kota Bandung

Baca Juga: Dilaksanakan dengan Protokol Kesehatan Ketat, Pemkab Bandung Izinkan Ibadah Natal

Syukur menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa rumah roboh akibat tergerus arus deras Sungai Citepus tersebut.

Selain itu, peristiwa rumah roboh ini merupakan kejadian kedua kalinya dalam satu tahun ini.

 

Dikatakan Syukur, satu dari tiga rumah yang roboh pada sore tadi juga pernah mengalami kejadian serupa bulan lalu.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x