Mark Zuckerberg Siap 'Adu Jotos' dengan Elon Musk di Atas Ring, Kira-kira Siapa yang Bakal Menang?

- 2 Juli 2023, 09:11 WIB
 Mark Zuckerberg (kiri) menerima tantangan terbuka Elon Musk (kanan) untuk baku hantam di atas arena pertandingan./Twitter @ST
Mark Zuckerberg (kiri) menerima tantangan terbuka Elon Musk (kanan) untuk baku hantam di atas arena pertandingan./Twitter @ST /

 

 

PRFMNEWS - Baru-baru ini warga Twitter diramaikan dengan perseteruan dua miliarder kelas dunia, Elon Musk dengan Mark Zuckerberg.

Perseteruan tersebut dimulai akibat Musk menanggapi sebuah tweet tentang Meta yang berencana meluncurkan Threads, aplikasi yang digadang-gadang bakal menjadi saingan Twitter yang kini dimiliki Musk.

"Saya yakin Bumi tidak sabar untuk berada di bawah jempol Zuck secara eksklusif tanpa ada pilihan lain. Setidaknya itu akan menjadi waras. Sempat khawatir untuk sesaat," cuit Musk.

Baca Juga: Raja Belanda Minta Maaf atas Keterlibatan Koloni Mereka dalam Sejarah Perbudakan

Namun seorang netizen membalas cuitan Musk tersebut dan mengatakan Bos Tesla itu harus berhati-hati karena Zuckerberg baru saja memenangkan medali dalam sebuah turnamen Brazilian jiu-jitsu.

Mendapat balasan netizen seperti itu, Musk malah tertawa dan membalas cuitan dengan mengatakan " Saya siap untuk bertarung di arena".

Tantangan adu jotos yang dibuat oleh Elon Musk dan diterima oleh Mark Zuckerberg.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x