Preman Pensiun 6 Tayang Perdana di RCTI Minggu 21 Agustus 2022 Besok, Catat Jamnya

- 20 Agustus 2022, 20:15 WIB
Preman Pensiun 6 tayang di RCTI mulai 21 Agustus 2022.
Preman Pensiun 6 tayang di RCTI mulai 21 Agustus 2022. /Instagram @premanpensiun.mnc

PRFMNEWS - Akhirnya sinetron serial Preman Pensiun 6 akan tayang perdana di RCTI pada Minggu, 21 Agustus 2022 besok.

Kabar tentang Preman Pensiun 6 tayang ini sudah ditunggu lama oleh para penggemar serial yang diperankan Epy Kusnandar tersebut.

Kabar tentang jadwal tayangan perdana Preman Pensiun 6 di RCTI ini diumumkan oleh akun Instagram @premanpensiun.mcnp.

Baca Juga: Festival Musik Birukan Langit Indonesia Ajak Komunitas Anak Muda Ramah Lingkungan dan Dukung Produk Lokal

“Yang ditunggu-tunggu akhirnya hadir juga untuk menemani hari-hari kamu. Mana nih suaranya yang kangen dengan Preman Pensiun? Mulai besok Preman Pensiun akan menemani hari-hari kamu,” tulis keterangan di postingan @premanpensiun.mncp seperti dikutip prfmnews.

Diketahui bahwa Preman Pensiun 6 akan tayang perdana pada Minggu, 21 Agustus 2022 di RCTI pada pukul 18.30 WIB.

“Jangan sampai kelewatan untuk nonton #PremanPensiun6 mulai besok, 21 Agustus 2022 pukul 18.30 WIB hanya di RCTI,” tulis keterangan tersebut.

Baca Juga: Mahfud MD akan Resmikan Mal Pelayanan Publik Kota Bandung, Ini 29 Instansi yang Layani Masyarakat di MPP

Postingan akun Instagram Preman Pensiun itu mendapatkan beragam komentar dari warganet yang menyambut bahagia kabar tentang jadwal tayang perdana Preman Pensiun 6 di RCTI.

“Akhirnya tayang juga setelah bulan puasa tahun ini gak ada, tapi bulan ini ada, gak sia-sia nunggu setahun,” komentar netizen.

“Akhirnya PP yang ditunggu-tunggu hadir kembali,” ujar netizen.

“Akhirnya tayang lagi,” sahut yang lain.

Baca Juga: Selain Menyuburkan Kandungan, Inilah 5 Manfaat Lain dari Kurma Muda, Salahsatunya Mengontrol Gula Darah

Dikisahkan pada Preman Pensiun 6 ini menceritakan Kang Mus yang akan kembali ke Bandung, sedangkan di satu sisi, Bang Edi ingin memiliki banyak kekuasaan.

Kang Mus kembali ke Bandung untuk mengurus bisnis kicimpring dan menemani Ceu Esih serta Safira yang berkuliah di Bandung.

Sedangkan Bang Edi ternyata berhasil menghancurkan Kang Darman dan berambisi untuk mencari banyak kekuasaan seperti di pasar, terminal dan jalanan.

Baca Juga: David Singleton Jadi Pemicu Kericuhan Supporter, Manajemen Prawira Bandung Minta Maaf

“Bang Edi mulai bergerak untuk mengambil alih jalanan, pasar, dan terminal! Apakah Kang Mus dan yang lainnya bisa menghentikan Bang Edi,?” tulis keterangan di postingan Instagram Preman Pensiun.

Bagi yang penasaran dengan cerita seru serial Preman Pensiun 6 kali ini, jangan lupa untuk menyaksikan kisahnya yang mulai tayang pada Minggu, 21 Agustus 2022 pukul 18.30 WIB di RCTI.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x