Festival Musik Birukan Langit Indonesia Ajak Komunitas Anak Muda Ramah Lingkungan dan Dukung Produk Lokal

- 20 Agustus 2022, 20:10 WIB
BLIF 2022, Gerakan Birukan Langit Indonesia ajak pemuda untuk lebih ramah lingkungan dan mencintai produk lokal.
BLIF 2022, Gerakan Birukan Langit Indonesia ajak pemuda untuk lebih ramah lingkungan dan mencintai produk lokal. /


PRFMNEWS - Lewat festival musik, gerakan Birukan Langit Indonesia bersama KVIBES.ID dan United Creative mengajak komunitas anak muda agar selalu ramah lingkungkan serta mendukung produk lokal.

Festival musik tersebut diberi tajuk Birukan Langit Indonesia Festival atau BLIF 2022.

Melalui festival musik ini, gerakan Birukan Langit Indonesia bersama KVIBES.ID dan United Creative hadirkan langsung Boy Band K-Pop sebagai penampil utama.

Baca Juga: Abu Dhabi Luncurkan Program Makanan Sehat Baru untuk Mengekang Obesitas

Boy Band ASTRO yang menjadi penampil utama bersama musisi Indonesia ternama seperti Tiara Andini, UN1TY, Brisia Jodie, Vierratale, Ungu, Maliq & D’Essentials, Andina Julie, Christie, Fabio Asher, Okaay dan masih banyak lagi.

Birukan Langit Indonesia Festival (BLIF 2022) dipandu tiga host, yakni Patricia Gouw, Adit Insomnia dan Selphine Jeanita.

Festival BLIF 2022 bakal berlangsung pada Jumat, 26 Agustus 2022, di Istora Senayan, Jakarta.

BLIF 2022 merupakan bukti nyata dari gerakan ‘Birukan Langit Indonesia’, yang mengajak
generasi muda untuk membuka diri terhadap isu lingkungan hidup dan juga kebanggaan
untuk menggunakan produk lokal.

Baca Juga: PSSI Ungkap Jadwal Timnas Indonesia Vs Curacao di Stadion GBLA Bandung dan JIS Jakarta pada Laga FIFA 2022

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x