Jelang Pencoblosan, Distan Kabupaten Bandung Nyatakan Siap Lakukan Penyemprotan Disinfektan di TPS

- 18 November 2020, 16:52 WIB
Penyemprotan disinfektan di gudang KPU Kabupaten Bandung oleh personel Dinas Pertanian Kabupaten Bandung, Rabu 18 November 2020
Penyemprotan disinfektan di gudang KPU Kabupaten Bandung oleh personel Dinas Pertanian Kabupaten Bandung, Rabu 18 November 2020 /BUDI SATRIA/PRFM.

PRFMNEWS - Jelang masa pencoblosan Pilkada Serentak pada 9 Desember 2020 mendatang, Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Bandung telah berkomintmen untuk rutin melakukan penyemprotan disinfektan di fasilitas KPU hingga ke level TPS (Tempat Pemungutan Suara).

Kepala Distan Kabupaten Bandung, Tisna Umaran menyatakan, pihaknya telah secara resmi digandeng oleh KPU untuk melakukan penyemprotan disinfektan selama proses Pilkada Serentak berlangsung.

"Kita sangat siap melakukan penyemprotan sampai ke TPS-TPS," terangnya saat ditemui di Gedung Mohammad Toha Pemkab Bandung, Soreang, Rabu 18 November 2020.

Baca Juga: Ade Yasin Terkonfirmasi Positif Corona, Puluhan ASN Pemkab Bogor Jalani Swab Test

Lebih lanjut, Tisna mengatakan bahwa peralatan hingga personel juga telah disiagakan Distan Kabupaten Bandung untuk melakukan penyemprotan disinfektan rutin di fasilitas-fasilitas milik KPU selama proses Pilkada Serentak berlangsung.

Baca Juga: Lurah Petamburan Positif Corona, Polisi Gagal Mintai Keterangan Soal Pernikahan Putri Rizieq Shihab

Menurut Tisna, sekira 200 hingga 250 personel Distan Kabupaten Bandung telah siap bergerak jika diminta KPU untuk melakukan penyemprotan di TPS pada masa pencoblosan.

Penyemprotan disinfektan di gudang KPU Kabupaten Bandung oleh personel Dinas Pertanian Kabupaten Bandung, Rabu 18 November 2020
Penyemprotan disinfektan di gudang KPU Kabupaten Bandung oleh personel Dinas Pertanian Kabupaten Bandung, Rabu 18 November 2020 BUDI SATRIA/PRFM.

"Stok bahan disinfektan kita juga masih mencukupi. Sejak awal pandemi, Distan dipercaya melakukan penyemprotan disinfektan, baik itu di lingkungan kerja Pemda maupun fasilitas umum,
" jelasnya.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x