Di Kota Bandung Ada 10 Kecamatan yang Dinilai 'Layak Pemuda'

- 27 Oktober 2023, 18:00 WIB
Anugerah kecamatan layak pemuda 2023 di Kota Bandung
Anugerah kecamatan layak pemuda 2023 di Kota Bandung /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Sepuluh Kecamatan di Kota Bandung mendapat Anugerah Pemuda Layak Pemuda 2023.

Penghargaan tersebut diberikan Pemkot Bandung pada Kamis, 26 Oktober 2023.

Sepuluh kecamatan di Kota Bandung yang dinilai Layak Pemuda tersebut yakni:

Baca Juga: Program Bebas Bea Balik Nama dan Diskon Pajak Kendaraan di Jabar Diperpanjang Sampai Desember

1. Kecamatan Cibeunying Kidul (Kategori Utama).

2. Kecamatan Sumur Bandung (Kategori Madya).

3. Kecamatan Astanaanyar (Kategori Madya).

4. Kecamatan Bandung Kidul (Kategori Pratama).

5. Kecamatan Bandung Kulon (Kategori Pratama).

6. Kecamatan Kiaracondong (Kategori Pratama).

Baca Juga: RSUD Bandung Kini Punya Layanan Ramah Lansia dan Disabilitas Paripurna Istimewa

7. Kecamatan Coblong (Kategori Gedor).

8. Kecamatan Gedebage (Kategori Gedor).

9. Kecamatan Lengkong (Kategori Gedor).

10. Kecamatan Cicendo (Kategori Gedor).

Pj Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono mengaku bangga akan hadirnya Kecamatan Layak Pemuda.

Baca Juga: Rumah Warga yang Hangus Rata Karena Kebakaran Selesai Dibangun Ulang oleh Polresta Bandung

Menurut Bambang, pemuda Kota Bandung merupakan salah satu aspek penting yang akan mengisi pembangunan Indonesia menuju Indonesia Emas 2045 mendatang.

“Ini momen istimewa. Saya berikan apresiasi atas semangat dan kontribusi yang luar biasa dari pemuda Kota Bandung,” kata dia.

Diharapkan Bambang, para pemuda Kota Bandung dapat menyumbangkan energi positif dalam pembangunan Indonesia menuju Indonesa Emas 2045.

“Mereka adalah agen perubahan dan pilar kekuatan bagi komunitas kita. Semangat dan kreativitas mereka telah menginspirasi. Mereka adalah tulang punggung masa depan Kota Bandung yang kita idam-idamkan,” ujarnya.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x