HJKB 213, Pemkot Gelar Sederet Acara, Ada Lomba, Kota Bandung Berbagi, hingga Doa Bersama

- 15 September 2023, 18:00 WIB
HJKB 213: Ragam Rangkaian Acara Menyambut Hari Jadi Kota Bandung ke 213 Tahun 2023, Selengkapnya Cek di Sini
HJKB 213: Ragam Rangkaian Acara Menyambut Hari Jadi Kota Bandung ke 213 Tahun 2023, Selengkapnya Cek di Sini /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Memperingati Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-213 atau Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Bandung Tahun 2023, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menggelar serangkaian agenda acara. Beberapa kegiatan ini dapat diikuti oleh masyarakat umum.

Sederet acara untuk memeriahkan HJKB Ke-213 ini diselenggarakan Pemkot Bandung di sejumlah lokasi. Seperti pada Jumat, 15 September 2023, digelar perlombaan olahraga dan seni budaya di kawasan Plaza Balai Kota Bandung.

Berbagai jenis lomba diikuti keluarga besar Pemkot Bandung, antara lain: lomba perkutut, memasukkan pensil ke dalam botol, estafet sedotan, dan balap balon.

Baca Juga: Update Victor Hongkong Open 2023 : Tundukkan Ganda Jepang, The Daddies Melangkah ke Semifinal

Selain itu, 10 besar penampil musik lagu dari lingkungan Pemkot Bandung akan menunjukkan aksi terbaiknya.

Plh Wali Kota Bandung Ema Sumarna menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kolaborasi dan kekompakan Pemkot Bandung dalam memaknai HJKB.

"Tentunya kami berharap kekompakan ini harus selalu dijaga. Kolaborasi dalam membangun Kota Bandung dan menghadirkan layanan maksimal bagi masyarakat adalah keniscayaan," kata Ema.

Sebagai pengingat, rangkaian kemeriahan HJKB sudah berlangsung sejak 27 Agustus 2023 yang ditandai dengan peluncuran logo HJKB ke-213.

Baca Juga: MK Putuskan Tolak Permohonan SIM Berlaku Seumur Hidup

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah