Kota Bandung Ulang Tahun! Catat Rangkaian Acara HJKB Ke-213 yang Digelar Mulai 16 September 2023

- 9 September 2023, 19:00 WIB
Upacara persiapan Hari Jadi Kota Bandung ke-213
Upacara persiapan Hari Jadi Kota Bandung ke-213 /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS – Serangkaian agenda acara tengah dipersiapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung untuk menyambut Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-213 yang jatuh pada 23 September nanti.

Rangkaian kegiatan HJKB 213 atau Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Bandung ke-213 yang digelar pemkot ini diawali dengan peluncuran logo HJKB 213 pada Minggu, 27 Agustus 2023 lalu.

Adapun tema Hari Jadi Kota Bandung ke-213 tahun 2023 ini yakni "Bersatu dalam Kolaborasi Wujudkan Bandung Unggul".

Baca Juga: 9 Rekomendasi Kedai Pempek di Bandung yang Enak Banget, Lemak Nian!

Berikut adalah rangkaian acara dalam rangka HJKB 213 yang digelar oleh Pemkot Bandung berkolaborasi dengan berbagai pihak hingga sektor terkecil dalam tatanan RW:

1. Bebersih Bandung

Acara ini akan dilaksanakan pada 16 September 2023 serempak yang dilakukan di Alun-alun Bandung dan tiap RW se-Kota Bandung, 30 Kecamatan, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), BUMD, rumah sakit, dan perkantoran/perusahaan.

2. Kota Bandung Berbagi

Agar lebih bahagia dan berkah menyambut HJKB 213, Pemkot Bandung akan berbagi dengan sejumlah pihak di Pendopo Wali Kota Bandung pada Selasa, 19 September 2023 pukul 13.00 WIB.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah