Halte Bus di Bandung Banyak yang Terbengkalai, DAMRI : Pelanggan Itu Inginnya Turun Depan Rumah

- 1 September 2020, 07:19 WIB
Ilustrasi halte.**
Ilustrasi halte.** /Dok PRFM.


PRFMNEWS - General Manager DAMRI Cabang Bandung, Ahmad Daroini mengakui, sejumlah halte bus di Kota Bandung belum bisa dikatakan laik digunakan oleh masyarakat. Sebab beberapa halte bus itu tidak ditunjang dengan fasilitas yang memadai seperti sarana pedestrian.

"Fasilitas penunjang halte harus dibangun. Jangan sampai halte itu berdiri sendiri," ungkapnya saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel, Senin 31 Agustus 2020.

Tak hanya itu, menurut Ahmad terbengkalainya halte bus di Bandung dipengaruhi juga oleh kebiasaan masyarakat yang ingin naik turun bus di sembarang tempat.

Baca Juga: Lokasi SIM Keliling Kota Bandung, Selasa 1 September 2020

Bahkan tak jarang para pengemudi DAMRI sering diminta oleh masyarakat turun tidak di halte bus.

"Dari manajemen dan pengemudi sebetulnya tidak berharap penumpang naik turun tidak di halte. Masalahnya kalau pelanggan itu inginnya minta turun depan rumah kalau bisa. Hanya itu kan bisa jadi masalah untuk kendaraan pribadi," katanya.

Kendati begitu, Ahmad tak memungkiri keinginan masyarakat naik turun bus tidak di halte dikarenakan posisi halte yang tidak strategis.

Baca Juga: Jaga Fisik Tetap Bugar, Kim Rela Tidak Makan Pizza

"Halte bus di tempatkan di tempat yang tidak tepat jadi pelanggan malas jalan," jelasnya.

Oleh karena itu Ahmad pun mengimbau, kepada para masyarakat yang menggunakan DAMRI agar bisa mengikuti arahan petugas dengan naik turun di halte yang sudah disediakan.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x