Merapat! Kota Bandung Akan Kembali Menggelar Lomba Lari

- 4 April 2023, 12:40 WIB
Ilustrasi lomba lari.
Ilustrasi lomba lari. /Pix abay

PRFMNEWS - Zaman sekarang olahraga sudah menjadi tren sehari-hari, terutama bagi para warga Bandung yang mana selalu memenuhi trek lari setiap harinya.

Untuk anda yang hobi olahraga lari, kali ini ada kabar gembira di mana Kota Bandung menjadi tuan rumah lomba lari yang akan digelar pada bulan Juni 2023. Kegiatan lari ini dipelopori oleh salah satu media cetak dengan tagline Friendship Run Bandung. Kegiatan ini juga merupakan sebuah rangkaian program Borobudur Marathon 2023.

Rencana kegiatan lomba lari ini akan diikuti oleh 1000 peserta. Kkegiatan lari ini adalah tahun ke 7 untuk pelaksanaan lari tersebut.

Baca Juga: 8 Tips Kulit Glowing Agar Kamu Tampil Cantik dan Memesona Saat Idul Fitri

Kegiatan lari tersebut akan dihelat di 10 kota seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Makassar, Banjarmasin, Medan, dan Palembang.

Sementara itu untuk rute lari masih dalam tahap pembahasan, namun disebutkan panjang rutenya adalah sekitar 6 km.

Wali Kota Bandung, Yana Mulyana pun menerima dengan baik acara Friendship Run Bandung. Yana menuturkan semoga izin pelaksanaannya bisa cepat rampung.

Baca Juga: Netizen Geram, Justin Bieber dan Hailey Baldwin Sebut Puasa Ramadhan Bodoh dan Tak Masuk Akal

"Kegiatan ini berdampak langsung untuk pariwisata yang ada di Kota Bandung," ujarnya Yana Mulyana.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x