Produk UKM Kota Bandung Hadir di Uniqlo Heritage, Yana Mulyana: Salut Buat Uniqlo

- 28 Oktober 2022, 14:40 WIB
Produk UKM Kota Bandung ada di Uniqlo Heritage.
Produk UKM Kota Bandung ada di Uniqlo Heritage. /Tommy Riyadi/PRFMNEWS

PRFMNEWS - Wali Kota Bandung, Yana Mulyana memberikan apresiasi tinggi kepada Uniqlo, Brand Fashion terkenal dari Jepang, yang memberikan ruang khusus bagi pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di kota Bandung.

Hal ini pun sebagai bukti keseriusan Pemkot Bandung menaikkan produk UKM ke kelas yang lebih tinggi, setara dengan produk terkenal yang sudah mendunia.

"Uniqlo mengakomodir teman UKM kota Bandung yang menjadi binaan Dinas. Saya sangat mengapresiasi Uniqlo," kata Yana usai menghadiri pembukaan perdana Toko Uniqlo Heritage di Jl L.L.R.E Martadinata, Jumat 28 Oktober 2022.

Baca Juga: Perajin Tahu Tempe Mogok Produksi Mulai Hari ini, Pemkot Bandung Harap Aksi itu Dibatalkan

Produk UKM Kota Bandung ada di Uniqlo Heritage.
Produk UKM Kota Bandung ada di Uniqlo Heritage. Tommy Riyadi/PRFMNEWS

Ruang khusus UMKM yang dinamakan #BandungNeighborhood, merupakan kerjasama Uniqlo Indonesia dengan Pemkot Bandung dengan instalasi yang menampilkan UKM terpilih pada pelanggannya.

Yana melanjutkan, produk UKM yang masuk dalam instalasi khusus di Uniqlo sudah melalui proses kurasi ketat. Antusias UKM pun luar biasa ketika ada store yang besar menawarkan untuk mejajarkan produk lokal.

"Ini (kerja sama Pemkot Bandung dengan Uniqlo) sebagai bentuk promosi dengan tujuan untuk membangun kerjasama kolaborasi dan memberikan kesempatan kepada produk lokal untuk lebih dikenal. Dari 35 UKM terkurasi 6 UKM yang ditampilkan di Uniqlo," tuturnya.

Baca Juga: Usai Berjuang 70 Jam Lebih Akhirnya Proses Pemadaman Gudang Triplek di Jalan Soekarno Hatta Bandung Berakhir

"Saya harap kerja sama ini dapat membangun sinergi positif para pelaku UKM di kota bandung," lanjut Yana Mulyana.

Yana Mulyana pun berharap, ketika sudah masuk pasar besar, produk lokal asli Kota Bandung ini mampu naik kelas sehingga memberikan kesejahteraan bagi para pelaku UKM.

"Kalau UKM sudah masuk kesini, diharapkan bisa naik kelas," katanya.

Baca Juga: Kemenkes Sebut 156 Obat Sirup Boleh Diresepkan Lagi

Produk UKM Kota Bandung ada di Uniqlo Heritage.
Produk UKM Kota Bandung ada di Uniqlo Heritage. Tommy Riyadi/PRFMNEWS

Meskipun wacana tahun 2023 masuk pada resesi global, namun Yana Mulyana menegaskan, UKM merupakan salah satu produk yang tahan terhadap resesi juga pandemi.

"Katanya tahun 2023 resesi global, kami (Pemkot Bandung) tetap yakin UMKM itu paling tahan resesi dan pandemi," ujarnya.

Di tempat yang sama, Presiden Direktur PT Fast Retailing Indonesia, Naoki Kamogawa menyampaikan, hadirnya produk UKM Kota Bandung di Uniqlo dapat mengetahui lebih lanjut UKM tersebut di toko Uniqlo.

Baca Juga: 5 Jenis Tanaman Hias yang Berbunga Indah dan Cocok Ditanam di dalam Pot

"Informasi dan sebagian produk dari UKM ditampilkan pada area khusus (showcase) dalam toko uniqlo," katanya.

"Kegiatan ini dinamakan Bandung Neighborhood Collaboration. Pemilihan produk yang ditampilkan akan dikaji setiap satu tahun sehingga memberikan kesempatan lebih banyak bagi UKM lain untuk ditampilkan," ujarnya.

Uniqlo, lanjut Naoki, juga berkomitmen untuk memberikan dukungan dan ruang kepada para pelaku bisnis lokal, melalui instalasi yang dibangun pada area khusus di di salah satu sudut toko.

Baca Juga: BKN Beri Bocoran Jadwal Pendaftaran ASN PPPK Guru dan Nakes 2022, Lengkap Mekanisme Seleksi bagi Pelamar

Ia melanjutkan, instalasi tersebut menampilkan produk-produk UKM yang telah terpilih melalui proses kurasi yang dilakukan Uniqlo bekerjasama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bandung, serta Dinas Koperasi dan UKM Kota Bandung melalui program UKM Neighborhood Collaboration (#BANDUNGNEIGHBORHOOD).

"Program ini bertujuan untuk mengenalkan produk UKM lokal yang telah lolos kurasi tersebut kepada masyarakat luas, khususnya oleh pelanggan setia Uniqlo," jelasnya.

Di pembukaan Uniqlo Heritage Bandung, terdapat 6 UKM pilihan yang terdiri dari beberapa produk khas Bandung atau Jawa Barat, seperti kerajinan, kulit dan aksesoris.

Baca Juga: Menkes Pastikan Fomepizole Obat untuk Pasien Gagal Ginjal Akut Diberikan Secara Gratis

Pemilihan UMKM dan produk yang ditampilkan akan dikaji setiap satu tahun. Dengan begitu, akan ada kesempatan lebih banyak bagi UKM lainnya untuk dapat turut berpartisipasi dalam program yang sama.

"Hal ini diharapkan mampu memberikan kontribusi dalam membantu memajukan perekonomian daerah dan juga mendukung program pemerintah untuk memajukan UKM lokal di kancah global," pungkas Naoki.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah