Yana Mulyana Ajak Warga Perangi Narkoba dari Keluarga

- 27 Juni 2022, 14:45 WIB
Wali Kota Bandung Yana Mulyana pada acara Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) tingkat Kota Bandung, di Plaza Balai Kota Bandung, Minggu 26 Juni 2022.
Wali Kota Bandung Yana Mulyana pada acara Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) tingkat Kota Bandung, di Plaza Balai Kota Bandung, Minggu 26 Juni 2022. /Diskominfo Kota Bandung.

PRFMNEWS - Penyalahgunaan narkoba dan jenis obat-obatan yang lain sudah marak terjadi di kalangan anak muda.

Untuk itu Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengajak masyarakat untuk memerangi narkoba mulai dari keluarga.

Yana menekankan agar setiap keluarga memiliki peran untuk mencegah penyalahgunaan narkoba dan jenis obat-obatan lain agar pemuda generasi bangsa tidak terjerumus ke lubang hitam.

Baca Juga: Persib Masih Tunggu Lawan di Perempat Final Piala Presiden 2022, Beckham: Tim Harus Selalu Siap

“Penting sosialisasi kepada keluarga agar bisa mengingatkan putra-putrinya,” tutur Yana Mulyana, dikutip prfmnews.id dari laman resmi Kota Bandung hari Senin, 27 Juni 2022.

Kesadaran masyarakat sangat penting akan hal ini. Untuk itu Yana menegaskan bahwa berbagai program harus mampu memberantas penggunaan narkotika di Bandung.

Karena generasi muda sebagai aktor paling kuat untuk berperang dan kelompok paling rentan terpapar narkoba atau obat-obatan yang dilarang.

Baca Juga: Jokowi Tiba di Jerman Usai 13 Jam Penerbangan, Disambut Cuaca Hangat Musim Panas Negara Bavaria

“Mudah-mudahan sekarang sudah masuk endemic ikhtiar kita tingkatkan lagi buat program untuk mengurangi peredaran narkoba di Bandung,” tuturnya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x