Hore! Bazar Murah Ramadhan Kini Hadir di Arcamanik Bandung, Catat tanggal dan Waktunya

- 23 April 2022, 15:23 WIB
 Bazar murah Ramadhan di Arcamanik Kota Bandung.
Bazar murah Ramadhan di Arcamanik Kota Bandung. /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Menjelang Idul Fitri 2022/1443 H, Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung kembali menggelar Bazar Murah Ramadhan.

Adapun rencananya bazar ini akan dilaksanakan pada hari Selasa, 26 April 2022 di kantor Kecamatan Arcamanik.

Lebih lanjut, Kepala Bidang Distribusi Perdagangan dan Pengawasan Kemetrologian pada Disdagin Kota Bandung, Meiwan Kartiwa menyebutkan bahwa bazar pekan depan merupakan kali kedua Disdagin menggelar bazar murah.

Sebagai informasi, bazar Ramadhan Yang diselenggarakan oleh Disdagin ini akan berlangsung dari pukul 09.00-15.00 WIB.

Baca Juga: WASPADA! Tilang Elektronik Tetap Berlaku di Jalan Tol Selama Mudik 2022

"Selama ini Bazar Ramadhan sudah dua kali, yang pertama sebelum Ramadhan pada 31 Maret di Kecamatan Rancasari. Kemudian yang kedua itu Selasa depan," ungkap Meiwan, seperti yang dikutp prfmnews.id melalui laman resmi Pemerintah Kota Bandung, pada Sabtu 23 April 2022.

Meiwan Kartiwa menambahkan bahwa warga boleh berkunjung ke bazar ini, selain itu untuk mengatur ketertibannya, jumlah pengunjung yang masuk akan dibatasi sesuai kelurahan masing-masing.

"Nanti bisa diatur jam berapa sampai jam berapa dari kelurahan mana. Atau mungkin dengan skema lain. Intinya bisa diatur jumlah pengunjung agar tidak terjadi kerumunan," ucap Meiwan Kartiwa.

Kemudian harga-harga yang dibandrol di bazar Ramadhan ini tentu lebih murah dibandingkan harga pasaran.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x