Demi Masyarakat, Generasi Muda FKPPI Kota Bandung Terus Tingkatkan Kualitas SDM

- 29 November 2021, 15:47 WIB
Pelatihan Kepemimpinan Generasi Muda Keluarga Besar FKPPI Kota Bandung
Pelatihan Kepemimpinan Generasi Muda Keluarga Besar FKPPI Kota Bandung /Aris Hermansyah/PRFMNEWS


PRFMNEWS - Sejak dibentuk pertama kali melalui hasil Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) tahun 1995, Generasi Muda Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-putri TNI/Polri (FKPPI), terus berkiprah menjadi organisasi kepemudaan sesuai dengan UU no.85/195 tentang Keormasan.

Dengan berbagai kegiatannya, GM FKPPI menunjukan eksistensinya sebagai organisasi kepemudaan yang terus peduli kepada masyarakat.

Baru-baru ini, Generasi Muda Keluarga Besar FKPPI Kota Bandung yang diketuai oleh Geger Susanto, Sekretaris Bagus Nugrahaning Putra, Bendahara Dadang Sunarya dan Wakil Ketua Bidang Pelatihan, Pengkaderan, dan Bela Negara, M. Billy Noor Ramadhan, menyelenggarakan kegiatan Latihan kepemimpinan anggotanya dengan materi Sejarah dan Gerak Juang FKPPI, Bela Negara, Kepemimpinan, Kewirausahaan dan Tugas pokok Legislator, di Hotel Kalya, Kota Bandung, Senin 29 November 2021.

Baca Juga: Hindari Macet Panjang, Pintu Keluar Tol Pasteur Bandung Tutup Sementara Akibat Unjuk Rasa Buruh

Ditemui di lokasi, Geger Susanto mengatakan, pihaknya terus berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia organisasinya meski dalam keadaan serba terbatas di era pandemi ini. Hal tersebut harus terus dilakukan demi masyarakat Kota Bandung.

"Jadi pelatihan ini tujuannya untuk meningkatkan kualitas SDM GM FKPPI di berbagai bidang, baik bidang ekonomi, sejarah bagaimana menjadi seorang pemimpin, dan lainnya. Pada akhirnya apa yang didapatkan pada pelatihan ini, semoga bisa bermanfaat untuk masyarakat, khususnya masyarakat Kota Bandung," papar Geger.

Selain itu, Geger juga menambahkan jika pada era digital ini, anggotanya harus bisa beradaptasi dengan cepat dalam perkembangan teknologi informasi.

Baca Juga: Ini Lho 5 Makanan Jadul yang Tak Pernah Hilang dari Zaman ke Zaman

"Saat ini kami tentunya membutuhkan sumber daya manusia yang berkualitas, kreatif, inovatif, mandiri dan berdaya saing, tanpa melupakan semangat juang yang diwarisi dari orang tua kita sehingga tercipta kader kader muda yang berkarakter, berintregritas dan berwawasan kebangsaan," tegas Geger Susanto.

Dengan kegiatan ini, pihaknya berharap dapat memberikan kontribusi dalam mendukung percepatan pembangunan di Kota Bandung.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x