Peminat CPNS di Kabupaten Bandung Salah Satu yang Terbanyak, Dadang Supriatna: Luar Biasa

- 20 September 2021, 12:33 WIB
Suasana SKD Seleksi CPNS Kabupaten Bandung di Telkom University Bojongsoang Kabupaten Bandung hari ini Senin,20 September 2021.
Suasana SKD Seleksi CPNS Kabupaten Bandung di Telkom University Bojongsoang Kabupaten Bandung hari ini Senin,20 September 2021. /Budi Satria/prfmnews.id

PRFMNEWS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung saat ini sedang menggelar seleksi kompetensi dasar (SKD) seleksi CPNS 2021 di Telkom University Bandung.

Bupati Bandung Dadang Supriatna mengapresiasi tingginya antusias masyarakat yang ikut serta dalam CPNS kali ini.

Bahkan Dadang sebut hal ini sangat luar biasa karena Pemkab Bandung yang membuka formasi untuk 490 fomasi CPNS 2021, tapi yang ikut seleksi lebih dari 8 ribu orang.

"Luar biasa, yang mendaftar mencapai 8 ribu, sementara kita membutuhkan 490 orang," kata Dadang saat meninjau seleksi SKD CPNS Kabupaten Bandung hari ini Senin, 20 September 2021.

Baca Juga: Ini Lima Pemain Persib yang Dipanggil Timnas, Robert Alberts: Suatu Kebanggan Bisa Membela Negara

Dadang juga menyampaikan terima kasih kepada pihak Telkom University yang bisa menyediakan tempat terbaik untuk pelaksanaan SKD CPNS ini.

Seleksi CPNS ini, kata Dadang sepenuhnya ada di wewenang pemerintah pusat.

Pihaknya hanya akan menerima CPNS yang lulus berdasarkan aturan dari pemerintah pusat.

Dia menegaskan, siapapun nantinya yang dinyatakan lolos, itu semua merupakan hasil kerja keras para peserta.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x