Kembangkankan SPAM Gedebage, Perumda Tirtawening Kerjasama dengan PT ATB

- 2 September 2021, 14:23 WIB
Penandatanganan kerja sama antara ATB dengan Perumda Tirtawening Kota Bandung
Penandatanganan kerja sama antara ATB dengan Perumda Tirtawening Kota Bandung /dok Perumda Tirtawening Kota Bandung

Presiden Direktur ATB, Benny Andrianto mengatakan akan mengoptimalkan seluruh sumber daya yang dimilikinya untuk meningkatkan pelayanan SPAM Gedebage. ATB sendiri telah terbukti mampu memberikan pelayanan yang sangat baik di Kota Batam.

Baca Juga: Masih Berlaku, Ini Lho Keuntungan Program Pemutihan Pajak Kendaraan di Jawa Barat

Menurut Benny, ATB tidak hanya akan memastikan proyek rencana pengembangan SPAM Gedebage berjalan optimal, namun lebih dari itu dia juga memastikan pelayanan bisa tetap terjaga dalam jangka pajang.

“ATB akan membawa seluruh kemampuannya untuk menjaga kualitas layanan, tidak hanya setelah projek rencana pengembangan SPAM Gedebage rampung, namun juga agar tingkat sustainibilty tetap terjaga. Itu yang paling penting,” tuturnya.

Salah satu keunggulan yang akan dibawa oleh ATB ke Bandung adalah teknologi SPARTA Smart Solution. Teknologi yang telah mendapat Paten dari Kementerian Hukum dan HAM RI ini telah terbukti di Kota Batam.

Baca Juga: Hati-hati! Begini Modus Penipuan Voucher Belanja Mengatasnamakan Shopee

“Nantinya, bukan hanya pelanggan yang akan menikmati layanan yang lebih baik, akan tetapi Perumda Tirta Wening dapat menikmati kualitas pengelolaan yang lebih efisien dan reliable. Ini adalah momentum penting untuk bersama, sehingga ATB dan Perumda Tirtawening dapat memberikan pelayanan yang lebih baik bagi pelanggan,” jelasnya.

Pengelolaan air bersih yang efektif dan efisien yang dilakukan oleh ATB telah memikat beberapa daerah untuk menjalin kerjasama.

“Semoga kami dapat berkontribusi lebih banyak untuk meningkatkan layanan air bersih di Indonesia," pungkasnya.***

 

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah