Satu Orang Tenggelam di Sungai Cigede Kabupaten Bandung, Tim Sar Gabungan Lanjutkan Pencarian Hari Kedua

- 19 Mei 2021, 11:18 WIB
Tim SAR Gabungan melakukan pencarian hari kedua korban tenggelam di Sungai Cigede Kabupaten Bandung hari ini Rabu 19 Mei 2021
Tim SAR Gabungan melakukan pencarian hari kedua korban tenggelam di Sungai Cigede Kabupaten Bandung hari ini Rabu 19 Mei 2021 /Dok. SAR Bandung

PRFMNEWS - Rabu, 19 Mei 2021 Tim SAR Gabungan telah memasuki hari kedua pencarian atas satu orang yang dilaporkan tenggelam di Sungai Cigede, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung.

Sebelumnya dilaporkan seorang warga Lamajang Peuntas Desa Citeureup Kecamatan Dayeuhkolot, Suhendar (42), tenggelam pada Selasa 18 Mei 2021 kemarin.

Tim SAR langsung melakukan pencarian namun belum membuahkan hasil. Hari ini Tim SAR Gabungan membagi tim menjadi tiga SRU (Search and Rescue Unit).

Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor SAR Bandung, Supriono, dalam dalam keterangan yang diterima PRFMNEWS menyampaikan, Tim SAR Gabungan memulai pencarian pada pukul 07.30 WIB pagi ini.

Baca Juga: Pascalebaran, Kota Bandung jadi Kota dengan Okupansi Hotel Terendah Se-Jabar

Ketiga tim yang sudah dibagi tersebut akan melakukan pencarian pada beberapa titik yang sudah ditentukan.

Jalur paling panjang yaitu 8 Km, akan disisir oleh SRU 3 dari sekitaran Ranca Manyar hingga jembatan Tol Kopo.

Sementara itu SRU 1 dan 2 masing-masing melakukan pencarian dengan menyisir TKP hingga Ranca Manyar sejauh 6 Km.

Baca Juga: 65 Persen Lansia di Melong Tengah Kota Cimahi Lewati Vaksinasi, Puskesmas dan Kelurahan Jemput Bola

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x