Viral Video Aksi Kekerasan Pengamen di Braga Bandung, Saat Ini Ditelusuri Satpol PP

- 18 Mei 2021, 18:03 WIB
Pengamen ngamuk di Braga, Kota Bandung, terekam CCTV, Selasa 11 Mei 2021
Pengamen ngamuk di Braga, Kota Bandung, terekam CCTV, Selasa 11 Mei 2021 /Instgaram @infojawabarat


PRFMNEWS - Viral sebuah video yang merekam oknum pengamen melakukan aksi kekerasan kepada seorang pria di minimarket kawasan Braga, Kota Bandung.

Kejadian itu diduga terjadi pada Selasa 11 Mei 2021 lalu, jika dilihat dari keterangan tanggal perekaman video CCTV. Pada saat itu ada seorang pria yang sedang duduk di depan minimarket, tak lama dua orang pengamen menghampiri.

Pria itu kemudian melambaikan tangan sebagai isyarat tidak akan memberi uang. Namun karena pengamen terus bernyanyi, pria itu pun masuk ke dalam minimarket.

Baca Juga: Warga Bandung Terpesona dengan Suara dan Sikap Pengamen Ini

Tak lama kemudian, korban kemudian mengalami tindak kekerasan oleh salah satu pengamen.

Salah seorang pengamen itu menyeret pria tadi keluar dari minimarket. Kemudian terjadi cekcok di antara mereka berdua.

Sementara satu orang pengamen lainnya terlihat mencoba melerai mereka berdua.

Baca Juga: Viral! Pria Ini Ketiduran hingga Bubaran Sholat Id, Netizen: Malu To The Bone

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by 107.5 PRFM Radio (@prfmnews)

Diduga pengamen itu mengamuk karena tidak diberikan uang oleh korban. Namun tak menutup kemungkinan juga, pria tersebut mengalami kekerasa oleh pengamen karena perkataan tidak menyenangkan.

Redaksi PRFM juga sudah berkoordinasi dengan Kabid Penegakan Produk Hukum Daerah (PPHD) Satpol PP Kota Bandung, Idris Kuswandi terkait video ini.

Baca Juga: Viral Cek Poin Kedungwaringin Dijebol Pemudik, Dishub: Ada Modus Baru dan Provokator

Idris menyatakan akan menindaklanjuti aksi kekerasan yang dilakukan oleh oknum pengamen di kawasan Braga Kota Bandung ini.

"Siap ditindaklanjuti," kata Idris saat dikonfirmasi PRFM, Selasa 18 Mei 2021.

Berdasarkan laporan dari anggotanya, pria berinisial MD yang menjadi korban menceritakan awal kejadiannya. MD tengah beristirahat selepas mengantar barang ke minimarket itu, kemudian datang dua pengamen, tapi karena tidak diberi uang, mereka melakukan tindak kekerasan.

"Kejadianya bermula disaat MD selepas mngantar barang ke CK, sedang istirahat di CK lalu datang pengamen, mereka mengamen di depan pegawai MD tersebut, setelah selesai mengamen pengamen meminta uang ke pegawai MD, karena tidak diberi uang oleh pegawai MD itu, pengamen merasa tidak terima dan melakukan tindak kekerasan kepada pegawai MD," papar Idris.

"Menurut warga sekitar terduga pelaku hilang setelah kejadian. Keterangan dari rekan sesama pengamen sekitaran Braga juga tidak melihat lagi kedua pelaku keesokannya hingga sekarang," jelas Idris.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x