Hingga 6 Februari, Positif Corona di Kota Bandung Capai 10.021, Berikut Rinciannya

- 7 Februari 2021, 10:28 WIB
Update Corona Kota Bandung 24 Januari 2021, Positif Bertambah 137 Kasus
Update Corona Kota Bandung 24 Januari 2021, Positif Bertambah 137 Kasus /Dok PRFM.

PRFMNEWS - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kota Bandung kembali melaporkan update terkini penyebaran kasus corona.

Hingga Sabtu 6 Februari 2021, total kumulatif konfirmasi atau positif corona di Kota Bandung mencapai 10.021.

Angka tersebut tercapai setelah adanya penambahan sebanyak 131 kasus dari sehari sebelumnya.

Baca Juga: Bandung Diguyur Hujan Pagi Ini, Bagaimana Malam Nanti? Simak Prakiraan Cuaca BMKG

Baca Juga: Preview dan Link Streaming Liverpool vs Man City: Tekad The Reds Pangkas Jarak

Dikutip prfmnews.id dari laman Pusicov, dari total konfirmasi tersebut, 1.227 pasien di antaranya berstatus kasus aktif atau masih dalam perawatan maupun isolasi mandiri.

Sementara 8.591 pasien dinyatakan sembuh dari Covid-19, dan 203 pasien dinyatakan meninggal dunia.

Dalam update data kemarin, diketahui kasus aktif bertambah sebanyak 124, pasien sembuh bertambah 7, dan tidak ada penambahan kasus kematian.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sampaikan Kebijakan Terbaru Soal PSBB Jawa-Bali, Apa Itu?

Baca Juga: Aburizal Bakrie Sampaikan Duka Cita: Innalillahi, Semoga Almarhum Husnul Khotimah

Adapun total suspek Covid-19 di Kota Bandung hingga saat ini mencapai 15.729, dengan rincian 1.087 berstatus suspek dipantau, dan 14.642 berstatus discarded.

Sedangkan kontak erat mencapai 20.092. Dari angka tersebut, 819 berstatus kontak erat dipantau, sementara 19.273 berstatus discarded.***

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Pusicov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x