Pemkot Bandung Gelontorkan Rp144 Miliar untuk Siswa Tidak Mampu

- 17 Desember 2020, 12:38 WIB
Wali Kota Bandung, Oded M Danial
Wali Kota Bandung, Oded M Danial /TOMMY RIYADI/PRFM

Untuk mahasiswa di Perguruan Tinggi, lanjut Oded, bantuan diberikan kepada 3.581 mahasiswa di 59 perguruan tinggi sebesar Rp4,8 juta per orang. Menurutnya, jumlah keseluruhan bantuan sosial dan bantuan keuangan mencapai Rp144.887.135.000.

Baca Juga: Rp27 Triliun Sudah Disalurkan Untuk BSU Pegawai

Baca Juga: Mulai Besok 18 Desember 2020, Keluar Masuk Jakarta Wajib Sertakan Hasil Rapid Test Antigen

Oded memaparkan, pihaknya memberikan bantuan kepada siswa SMA dan SMK swasta yang wewenangnya berada di Provinsi Jabar karena ingin menghadirkan rasa keadilan kepada siswa tidak mampu dan memiliki keterbatasan.

"Wujud dan komitmen saya berpihak kepada pembangunan SDM," katanya.

Sementara itu Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bandung, Cucu Saputra mengatakan, bantuan yang diberikan merupakan bantuan operasional. Menurutnya, bantuan langsung diberikan kepada sekolah untuk biaya operasional siswa sehingga siswa tidak mampu tidak perlu mengeluarkan bayaran.

Baca Juga: AWAS, Modus Penipuan Bermodus Guru SMP di Padalarang, 4 HP Dibawa Kabur Pelaku

Baca Juga: Ridwan Kamil Dianggap Tidak Etis Karena Minta Mahfud MD Tanggung Jawab soal Kerumunan HRS

"Jadi ini bukan bantuan personal, ini bantuan operasional, jangan pernah berpikir bantuan ke orang. Siswa di sekolah swasta untuk operasional dibiayai APBD Bandung, jadi tidak usah iuran," ucapnya.

Menurutnya, bantuan sosial untuk SD, SMP dan perguruan tinggi sudah cair sedangkan bantuan keuangan untuk SMA dan SMK swasta akan cair pekan depan. Ia menambahkan, bantuan tersebut dianggarkan tiap tahun.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah